#Bebaskan PalestinaINTERNASIONAL

Anak-Anak Ini Dibunuh Mesin Perang Israel Saat Mau Tamasya

Gaza (SI Online) – Untuk kesekian kalinya, mesin perang pasukan penjajah Zionis melampiaskan pembunuhan kepada anak-anak, menabur kesedihan dan kematian di seluruh wilayah di Jalur Gaza yang terkepung, diblokade, dan dilaparkan.

Selasa (9/5/2023) pagi, secara tiba-tiba, 40 pesawat tempur pendudukan Zionis Israel menyerang sasaran-sasaran sipil di Jalur Gaza. Serangan mendadak tersebut mengakibatkan kematian 13 warga Palestina, termasuk 10 anak-anak dan perempuan.

Salah satu sasaran serangan udara pendudukan Israel adalah seorang gadis kecil Mayar Izzuddin dan saudara laki-lakinya, Ali Izzuddin. Keduanya meninggal dunia setelah serangan udara pendudukan Israel menghantam rumah kedua orang tua mereka di Kota Gaza, menjelang subuh, saat mereka sedang menikmati ketenangan rumah mereka sebelum pesawat tempur Zionis mencabik-cabik keterangan tersebut.

Mesin perang pendudukan Zionis membunuh segalanya di Gaza. Membunuh kegembiraan dan ketenangan. Bahkan masa kanak-kanak menjadi target misil-misil pendudukan Zionis yang penuh kebencian.

Mayar dan saudara laki-lakinya, Ali, sedang bersiap untuk bertamasya yang diadakan sekolah mereka. Untuk menghabiskan waktu dalam kegembiraan dan kesenangan. Akan tetapi perjalanan mereka berubah menjadi tamasya abadi ke Rumah Keabadian.

Ayah mereka, martir Tariq Izzuddin, eks tawanan yang telah dibebaskan dari penjara pendudukan Zionis, yang dideportasi dari kota Arraba, distrik Jenin, dituduh oleh pendudukan Zionis sebagai komandan militer di Brigade Al-Quds dan bertanggung jawab atas aksi serangan di Jenin.

Guru Mayar dan Ali tidak percaya berita mengerikan yang didengarnya. Dia bertanya-tanya: Mengapa kamu pergi, Ali, mengapa kamu pergi, Mayar.

Suasana duka menyelimuti media sosial, akibat rentetan serangan udara yang dilancarkan pendudukan zionis, yang menyasar orang-orang sipil yang tidak bersalah di rumah-rumah mereka.

Guru sejarah, Khaled Al-Khalidi, mengatakan, “Kemarin, pagi-pagi buta dini hari, saya berkomunikasi dengan kepala sekolah untuk siswa perempuan, dan dengan kepala sekolah siswa laki-laki. Kami menyelesaikan persiapan untuk perjalanan rekreasi sekolah – yang seharusnya dilakukan hari ini – dan kami memikirkan, merencanakan, merekomendasikan, dan berusaha untuk memilih program yang paling indah untuk membuat mereka senang dan bahagia.”

Dia melanjutkan, “Hari ini, di pagi hari, kami berkomunikasi dan air mata kami jatuh bercucuran, untuk merumuskan frasa yang paling tepat dalam menyambut berita kematian dua bulan terindah kami, Mayar dan saudara laki-lakinya Ali, yang naik ke surga tertinggi, Insya Allah, didampingi oleh ayah mereka, Tariq Izzuddin, yang berakhlak mulia, dalam perjalanan keabadian mencapai kesenangan agung dan kebahagiaan abadi.”

sumber: infopalestina

Artikel Terkait

Back to top button