INTERNASIONAL

Mesir Sarankan Wanita Tidak Hamil Selama Pandemi Covid-19

Kairo (SI Online) – Pemerintah Mesir menyarankan wanita menunda kehamilan selama pandemi virus corona. Kementerian Kesehatan menyatakan kehamilan pada wanita dapat melemahkan sistem imun.

Otoritas juga menjelaskan kaitan virus corona dengan penggumpalan darah yang dapat mempengaruhi plasenta dan nutrisi pada janin.

“Penggunaan kontrasepsi dapat dipakai untuk sementara mencegah kehamilan,” papar pernyataan pemerintah Mesir yang menyarankan berbagai cara yang mudah diakses dan murah.

Para pengritik menyatakan peringatan itu seharusnya dikeluarkan lebih awal dan pemerintah sekali lagi lambat dalam memberikan panduan.

Pemerintah Mesir mendapat kritik dalam penanganan virus corona dan dianggap lambat dalam mencegah penyebaran wabah.

Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi juga dikritik karena menginvestasikan uang dan upaya di ibu kota pemerintahan baru yang sedang dibangun di tepi Laut Merah, dan bukannya mengalokasikan sumber daya untuk rumah sakit dan fasilitas kesehatan.

Kurangnya tempat tidur di rumah sakit memaksa beberapa rumah sakit tutup karena sudah kelebihan kapasitas.

Serikat pekerja medis memperingatkan sistem layanan kesehatan di negara itu hampir runtuh dan meminta otoritas meningkatkan langkah untuk melindungi para dokter.

Malangnya, para pengkritik pemerintah dalam penanganan virus corona itu banyak yang ditahan dan hilang.

red: a.syakira

Artikel Terkait

Back to top button