Hadiri Deklarasi Koppasandi, Prabowo Siap Jalankan Pakta Integritas dari Ulama
Jakarta (SI Online) – Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto menghadiri deklarasi Komando Ulama untuk Pemenangan Prabowo-Sandi (Koppasandi) di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jalan Rasuna Said, Jakarta, Ahad (4/11/2018).
Membuka sambutannya, Prabowo bercerita sudah beberapa hari terakhir ini ia berkeliling daerah. “Saya baru keliling Kabupaten Jawa Tengah, Jawa Timur, dan hari ini berkumpul bersama para ulama. Saya merasa mendapatkan dukungan besar. Saya tegaskan, saya maju bersama Sandiaga bukan haus kekuasaan atau ambisi,” ujarnya.
Selama ini, ia mengakui bahwa Allah telah banyak memberikan kenikmatan kepada dirinya. Majunya ia bersama Sandi dalam Pilpers 2019 ingin melakukan perubahan ke arah yang lebih baik.
“Keadaan Indonesia sedang tidak benar. Saya lihat dimana-mana rakyat paling bawah sudah mengerti bahwa keadaan sekarang sangat sulit. Ekonomi sebagai salah satu tonggak kehidupan tidak dikuasai oleh bangsa sendiri. Ekonomi kita hanya menguntungkan segelintir orang saja,” jelasnya.
Prabowo mengatakan bahwa dirinya dan Sandiaga Uno hanyalah alat dari rakyat untuk melakukan perubahan. “Saya dan saudara Sandiaga hanya alat apabila didukung secara luas oleh seluruh lapisan masyarakat yang cinta bangsa Indonesia,” tuturnya.
“Jadi intinya adalah perubahan harus datang jika kita mau selamat. Sebagai alat saya mengerti tugas kami adalah menjalankan amanat. Tugas kami menghilangkan kemiskinan dari bangsa Indonesia dan menegakkan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia,” tambahnya.
Selain itu, Prabowo berjanji akan menjalankan pakta integritas yang diberikan para ulama. “Kita akan jaga perdamaian, itu hasil ijtima ulama ingin melindungi semua agama, itulah kenapa saya mau tandatangani. Dan kenapa saya mau bersahabat dengan Habib Rizieq, karena beliau komit dengan NKRI, Pancasila dan Kebhinekaan. Tentunya sebagai muslim dan guru agama beliau juga ingin menjaga marwah agama Islam,” tandasnya.
Sejumlah ulama dan pengurus partai koalisi turut hadir dalam acara deklarasi tersebut. Ulama dan pimpinan ormas Islam yang hadir antara lain Komjen Koppasandi KH Abdul Rasyid Abdullah Syafiie, Ketua Umum DPP FPI Ahmad Shabri Lubis, Ketua Forum Ulama Ummat Indonesia (FUUI) KH Athian Ali M Dai, Dewan Pembina BKsPPI KH Cholil Ridwan, Sekjen FUI KH Muhammad al Khaththath dan lainnya. Sementara tokoh lain yang hadir adalah Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi Djoko Santoso, Anggota BPN Eggi Sudjana, Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno, dan Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Priyo Budi Santoso.
red: adhila