FILANTROPI

Tangani Korban Banjir, Anies Gandeng 21 Lembaga Sosial

Jakarta (SI Online) – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkolaborasi dengan 21 lembaga sosial kemanusiaan untuk mengatasi dan menanggulangi banjir.

Kerja sama Pemprov dengan berbagai lembaga itu ditandai dengan penandatangan nota kesepahaman di Balairung Balai Kota Jakarta, Jumat (3/01/2020).

“Yang sedang kita kerjakan adalah barang baru. Sebelumnya hanya diumumkan kalau ada bencana lalu jalan sendiri- sendiri. Sekarang kira kerjakan sebagai kerjasama,” kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Kerja sama itu akan berjalan selama enam bulan terhitung dari penandatangan yang dilakukan oleh seluruh pihak yang terkait.

Tidak hanya menyiapkan penanggulangan bencana banjir namun juga dampak yang terjadi turut ditangani jika kejadian serupa terjadi lagi.

Anies mengatakan penanggulangan bencana ini disiapkan untuk menghadapi curah hujan ekstrem yang diperkirakan mencapai puncaknya pada bulan Februari dan bulan Maret.

Tugas pertama yang harus dikerjakan dari kerjasama itu adalah memberikan bantuan di 109 titik pengungsian yang masih ada dan terdata oleh Pemprov DKI Jakarta.

“Kalau bencana hujan penghuninya tidak stabil. Ketika airnya 50 centimeter warga belum pada pulang. Begitu air surut mereka pulang. Jadi angka itu bergerak,” katanya.

Karena itu angka jumlah pengungsi fluktuaktif. “Jadi kita tentukan angka lokasi pengungsian nah di situ kita tentukan titik titik untuk memberikan bantuan,” kata Anies.

Jumlah titik pengungsian itu sudah berkurang sebanyak 4 titik dari yang sebelumnya 113 titik menjadi 109 titik.

21 organisasi kemanusiaan dan NGO (Non Goverment Organization) yang bergabung dalam kolaborasi penanggulangan bencana banjir itu sebagai berikut:

  1. BAZNAS BAZIS Prov DKI Jakarta
  2. Rumah Zakat
  3. Yayasan Wahana Visi Indonesia
  4. Yayasan Kita Bisa
  5. Palang Merah Indonesia
  6. PT. Grab Teknologi Indonesia
  7. PT Aplikasi Karya Anak Bangsa (Gojek)
  8. PT. Virtual Online Exchange
  9. Yayasan Jakarta Amanah Mulia
  10. Mandiri Amal Insani Foundation
  11. Lembaga Amil Zakat Al-Azhar
  12. Lembaga Amil Zakat Nasional Nurul Hayat
  13. Yayasan Dompet Dhuafa
  14. Yayasan PKPU Human Initiative
  15. Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia
  16. HIPMI DKI Jakarta
  17. DPD IWAPI DKI Jakarta
  18. Yayasan Turun Tangan
  19. Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah
  20. Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia
  21. Yayasan Aksi Cepat Tanggap (ACT)

red: farah abdillah

Artikel Terkait

Back to top button