INTERNASIONAL

Kawasan Militer Zionis Terbakar akibat Layang-layang Api dari Jalur Gaza

Gaza (SI Online) – Tiga kebakaran kembali melanda kawasan militer penjajah Zionis Israel di timur Jalur Gaza akibat layang-layang api atau pesawat kertas yang diterbangkan dari Jalur Gaza, Sabtu (26/5).

Dilansir Pusat Informasi Palestina, Ahad (27/5), dua kebakaran terjadi di hutan barak militer Zionis “Nahal Oz” di timur Gaza. Sementara itu saluran TV2 Zionis menyebutkan kebakaran kembali terjadi di hutan Kibbutz Kissufim, di timur Khanyunis, di Jalur Gaza selatan.

TV2 Zionis menyatakan bahwa kebakaran kembali terjadi di empat titik berbeda di daerah tersebut. Sebelumnya kebakaran sempat terjadi pada Kamis lalu. Tim pemadam tidak mampu memadamkan api sampai hari Jum’at. Sementara itu militer penjajah Zionis mengklaim bahwa sebab kebakaran adalah pesawat yang membawa bahan mudah terbakar yang diterbangkan dari Jalur Gaza.

Para pemuda Palestina merubah pesawat kertas atau layang-layang menjadi sarana perlawanan yang membakar wilayah Israel, dengan cara mengikat sebuah kotak logam yang di dalamnya berisi kain yang dicelup solar di ekor layang-layang, kemudian disulut dengan api dan diterbangkan ke wilayah yang dekat dengan pos-pos militer Israel.

Dalam pekan-pekan terakhir ini para pemuda Palestina berhasil membakar puluhan hektar lahan gandum Israel di pinggiran Jalur Gaza dengan menggunakan layang-layang ini. Hal tersebut dilakukan sebagai aksi balasan atas pembantaian yang dilakukan pasukan penjajah Zionis terhadap peserta pawai damai di perbatasan timur Jalur Gaza.

red: adhila

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button