NASIONAL

MER-C Akan Kirimkan Tim Medis Bantu Korban Bencana NTT

Jakarta (SI Online) – Bencana angin kencang, banjir bandang, dan tanah longsor menerjang Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Ahad 4 April 2021 lalu.

Bencana alam yang dipicu oleh siklon tropis Seroja telah meluluhlantakkan sebagian wilayah NTT, menghancurkan rumah-rumah warga dan berbagai fasilitas umum yang ada.

Tercatat lebih dari 100 orang meninggal dunia dan ratusan lainnya menderita luka-luka. Jumlah korban masih bisa terus bertambah karena puluhan orang dikabarkan hilang dan masih dalam pencarian.

Belasan ribu warga di beberapa kabupaten terdampak juga terpaksa mengungsi karena kehilangan tempat tinggal. Bencana terasa lebih berat bagi warga karena terjadi di tengah wabah covid yang masih mendera.

Merespon situasi tersebut, lembaga kemanusiaan khususnya di bidang medis MER-C (Medical Emergency Rescue Committee) Indonesia akan mengirimkan Tim Relawan untuk memberi bantuan kepada para korban.

Melalui siaran pers kepada Suara Islam Online, Sabtu (10/4), tim relawan MER-C akan segera diberangkatkan menuju NTT.

“Tim terdiri dari dokter bedah, dokter umum, perawat dan relawan logistik akan berangkat menuju lokasi bencana pada Ahad 11 April 2021,” ungkap MER-C.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button