Habib Ahmad Al Munawar Pimpin Tawasul Alquran Agar Hadir Pemimpin Terbaik
Bogor (SI Online) – Pimpinan Masjid Jami Biru Atthohirin Bogor Habib Ahmad Al Munawar Lc memimpin acara Tawasul Alquran yang digelar oleh Muslimah Bogor Raya di Masjid Alumni IPB Bogor, Selasa (26/6/2018).
Kegiatan ini digelar dalam rangka memohon kepada Allah agar diberikan pemimpin terbaik di setiap daerah dalam momen Pilkada serentak besok, Rabu 27 Juni 2018.
Dalam tausiyahnya, Habib Ahmad menjelaskan bahwa sebagai Muslim kita berharap selalu mendapatkan petunjuk Allah SWT sehingga dimanapun kita selalu menghadirkan kebaikan. “Kita dituntut untuk selalu tawakal, kita terus bekerja dan berjuang, selanjutnya serahkan hasilnya kepada Allah,” jelasnya.
Ia berharap, setiap upaya yang telah dilakukan umat Islam terkait kepemimpinan selama ini bisa terwujud sesuai harapan. “Hari ini kita akan menghadapi Pilkada, kita tidak tahu apa yang terjadi hari esok, yang tahu baik buruknya hanya Allah. Namun kita tetap harus berusaha menghadirkan pemimpin baik sesuai aturan Allah,” jelasnya.
Habib Ahmad pun mengajak jamaah untuk selalu meminta dan mengadu kepada Allah. “Kita berjuang yang kita yakini itu baik, tapi ingat semuanya harus dalam ridho Allah. Banyak pemimpin mengaku diridhoi Allah, tetapi yang tahu Allah ridho itu hanya Allah saja. Ketahuannya nanti ketika berkuasa, ketika mereka berjalan dalam jalan yg diridhoi Allah, mereka sadar itu semua akan dituntut pertanggungjawaban, mereka tunaikan amanah tersebut dengan sebenarnya, insyaallah mendapatkan ridho Allah,” ungkapnya.
Namun, kata Habib Ahmad, tak bisa dipungkiri bahwa selama ini ada juga pemimpin yang minta dukungan para ulama, tetapi ketika sudah jadi mereka lupa diri, tidak bertanggungjawab dan menelantarkan rakyatnya.
Meski demikian, menurutnya, umat Islam tetap harus berupaya agar diberikan pemimpin terbaik. “Kita sudah berjuang sejak beberapa bulan yang lalu, kita berharap selalu dalam ridho Allah. Dan kita berharap pemimpin yang kita pilih itu ditempatkan dalam ridhoNya,” tandasnya.
Usai memberikan tausiyah, Habib Ahmad memimpin jamaah untuk menghatamkan Alquran. Setelah itu acara ditutup dengan doa agar rakyat Indonesia sukses mendapatkan pemimpin terbaik.
red: adhila