INTERNASIONAL

Para Pemimpin Dunia Ucapkan Selamat kepada Erdogan

Ankara (SI Online) – Para pemimpin dunia memberikan selamat kepada Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, yang meraih kemenangan yang jelas dalam pemilihan presiden putaran kedua pada Ahad 28 Mei 2023.

Emir Qatar adalah salah satu di antara pemimpin yang mengucapkan selamat atas kemenangan Erdogan dalam pemilu.

“Saudaraku, selamat atas kemenangan Anda, dan saya berharap Anda sukses dalam masa jabatan baru, dan Anda mencapai apa yang dicita-citakan oleh saudara-saudara Turki dalam hal kemajuan dan kemakmuran,” kata Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani melalui Twitter.

Presiden Hungaria Katalin Novak juga mengucapkan selamat kepada Erdogan, dan mengatakan dirinya berharap mereka dapat bekerja memperkuat hubungan bilateral mereka.

“Stabilitas Turki sangat penting bagi Eropa, dan itu dapat memainkan peran penting dalam mencapai perdamaian di Ukraina,” tambah presiden Hungaria di Twitter.

Perdana Menteri Hungaria Viktor Orban juga mengucapkan selamat kepada Presiden Erdogan “atas kemenangannya dalam pemilihan yang tidak diragukan lagi!”

“Selamat saudara dan Turki yang bersahabat,” cuit Presiden Somalia Hassan Sheikh Mohamud.

“Saya mengucapkan selamat yang tulus kepada saudara saya, Presiden @RTErdogan, atas keberhasilannya terpilih kembali!” kata Perdana Menteri Somalia Hamza Abdi Barre.

“Ini menunjukkan kepercayaan dan dukungan untuk kepemimpinan Anda. Kami berharap dapat melihat ikatan antara dua negara persaudaraan kita tumbuh dan bangsa kita makmur,” ujar dia.

Turut menyampaikan ucapan selamat, Perdana Menteri Pakistan Shehbaz Sharif menggambarkan Erdogan sebagai “salah satu dari sedikit pemimpin dunia yang gerakan politiknya berlabuh dalam pelayanan publik.”

Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev juga mengucapkan selamat melalui telepon kepada Erdogan atas kembali terpilih dalam pemilihan presiden putaran kedua dan mengundangnya untuk berkunjung ke ibu kota Azerbaijan, Baku.

Presiden Palestina Mahmoud Abbas dan Perdana Menteri Shtayyeh mengucapkan selamat kepada presiden dan rakyat Turki atas “kemenangan pemilu” mereka.

1 2Laman berikutnya

Artikel Terkait

Back to top button