Aksi Bela Palestina, ABABIL Siap Pasang Seribu Spanduk Boikot Israel
Bandung (SI Online) – Genosida yang dilakukan penjajah Israel terhadap rakyat Palestina masih terus terjadi hingga saat ini. Jumlah korban yang penduduk sipil Palestina setidaknya dalam sembilan bulan terakhir ini sudah hampir mencapai 40 ribu orang. Kebanyakan dari mereka adalah anak-anak, orang tua, kaum perempuan dan sipil sekitar 75 persen.
Melanjutkan dukungan kepada rakyat Palestina tersebut, elemen masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Bela Palestina Boikot Israel (ABABIL) akan menggelar aksi sekaligus Peluncuran 1000 Spanduk Boikot Israel pada Sabtu (13/07/2024) di Kota Bandung, Jawa Barat.
Hal ini disampaikan Ketua Pelaksana Aksi Dani Mohamad Ramdan dalam konferensi pers di Masjid Istiqomah, Kamis (11/7/2024).
Dani mengatakan aksi akan dimulai pukul 07.00 WIB dengan titik kumpul di depan Gedung Sate Jl. Diponegoro kemudian melanjutkan dengan longmarch melalui Jl. Merdeka (BIP) dan berakhir di depan Gedung Merdeka Jl. Asia Afrika.
“Di depan Gedung Merdeka tersebut akan ada orasi dari sejumlah tokoh nasional dan Jawa Barat,” terangnya.
Dani menambahkan, salah satu tujuan dari aksi nantinya untuk memberikan kontribusi lebih khususnya kepada saudara di Palestina yang hingga saat ini semakin menderita dan bertambahnya jumlah korban khususnya anak-anak dan Perempuan.
“Ini merupakan kelanjutan dari aksi yang telah kami digelar sebelumnya di beberapa titik gerai-gerai khususnya makanan cepat saji yang terafiliasi pro Israel (McD, Starbucks, KFC dll) di Bandung Raya. Selain itu juga akan ada aksi pemasangan spanduk boikot produk pro Israel yang diharapkankan dapat memutuskan logistik pendukung Israel,” terangnya.
Lebih lanjut Dani menambahkan nanti juga akan dilakukan pemasangan 1000 spanduk boikot produk pro Israel yang ditandai dengan pemasangan di beberapa gerai terafiliasi pro Israel di Kota Bandung.
Aksi ini diharapkan dapat memotivasi, menginsipirasi dan mengedukasi masyarakat khususnya kaum muslim di Jabar dan Indonesia agar lebih peduli kepada kondisi Palestina, minimal dengan tidak mengkonsumsi produk pro Israel.
“Sebab kami lihat masih ada sebagian kaum muslimin yang mengkonsumsi produk pro Israel, tentu ini sangat disayangkan. Harapan kita gerakan boikot ini dari Bandung dapat meruntuhkan ekonomi Zionis,” kata dia,
Sementara itu, terkait massa panitia menargetkan lima hingga sepuluh ribu orang akan hadir dari wilayah Bandung Raya dan kota-kota di Jawa Barat. Seribu spanduk itu akan dipasang di wilayah Bandung Raya dan ke depannya di wilayah Jabar.
Penasihat ABABIL Ustadz Muhammad Roinul Balad menyampaikan, salah satu tujuan dari aksi yang dimaksudkan untuk tetap menjaga spirit membela Palestina khususnya di Bandung Raya, Jawa Barat dan Indonesia.
“Setidaknya ada tiga hal yang hendak kita sampaikan. Yang pertama edukasi boikot produk pro Israel yang tadi diketahui masih ada yang mengkonsumsi. Yang kedua ingin mengedukasi pola pikir dan gaya hidup yang cenderung meniru seperti mereka. Hadits Nabi yang menyebutkan bahwa menyerupai suatu kaum sama dengan kaum itu sendiri termasuk pola pikir, perilaku termasuk gaya hidup kita jangan sampai seperti kaum Zionis,” terangnya.