Analogi tentang Persoalan Palestina

Persoalan Palestina bagaikan persoalan segerombolan perampok yang masuk ke dalam rumah seseorang, kemudian membunuhi penghuni rumahnya dan mengusir sisa penghuni rumahnya yang masih hidup.
Melihat kekejian aksi perampok tersebut di dalam rumah korbannya, para tetangga berseru berteriak untuk bersegera menolongnya. Ada yang berseru dan berteriak agar pemilik rumah keluar dari rumahnya menyelamatkan diri dari aksi sadis para perampok. Ada yang berseru dan berteriak untuk memboikot dagangan para perampok, ada yang berseru dan berteriak agar para tetangga bersatu mengusir para perampok dengan jihad dan khilafah. Demikianlah analogi untuk permasalahan Gaza Palestina hingga hari ini.
Terlepas dari analogi di atas, jika diteliti lebih dalam, maka akan diperoleh satu kesimpulan, bahwa masalah Palestina adalah masalah penjajahan dan perampasan tanah kaum muslimin, yang dilengkapi dengan masalah pengusiran dan pembersihan etnis. Karenanya, solusi atas masalah ini sesunguhnya telah ditetapkan, ada dalam Al-Qur’an.
Allah swt berfirman:
وَقَاتِلُوۡا فِىۡ سَبِيۡلِ اللّٰهِ الَّذِيۡنَ يُقَاتِلُوۡنَكُمۡ وَلَا تَعۡتَدُوۡا ؕ اِنَّ اللّٰهَ لَا يُحِبُّ الۡمُعۡتَدِيۡنَ
“Dan perangilah di jalan Allah orang-orang yang memerangi kamu, tetapi jangan melampaui batas. Sungguh, Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas.” (QS. Al-Baqarah (2) : 190)
Karenanya, wajib bagi rakyat Palestina untuk memerangi entitas zionis yahudi Israel yang memeranginya, dan kewajiban ini menjalar kepada negeri-negeri yang bertetangga dekat dengannya, hingga entitas zionis Yahudi israel keluar pergi dari tanah Palestina.
Allah swt juga berfirman:
وَاقۡتُلُوۡهُمۡ حَيۡثُ ثَقِفۡتُمُوۡهُمۡ وَاَخۡرِجُوۡهُمۡ مِّنۡ حَيۡثُ اَخۡرَجُوۡكُمۡ وَالۡفِتۡنَةُ اَشَدُّ مِنَ الۡقَتۡلِۚ وَلَا تُقٰتِلُوۡهُمۡ عِنۡدَ الۡمَسۡجِدِ الۡحَـرَامِ حَتّٰى يُقٰتِلُوۡكُمۡ فِيۡهِۚ فَاِنۡ قٰتَلُوۡكُمۡ فَاقۡتُلُوۡهُمۡؕ كَذٰلِكَ جَزَآءُ الۡكٰفِرِيۡنَ
“Dan bunuhlah mereka di mana kamu temui mereka, dan usirlah mereka dari mana mereka telah mengusir kamu. Dan fitnah itu lebih kejam daripada pembunuhan. Dan janganlah kamu perangi mereka di Masjidilharam, kecuali jika mereka memerangi kamu di tempat itu. Jika mereka memerangi kamu, maka perangilah mereka. Demikianlah balasan bagi orang kafir.” (QS. Al-Baqarah: 191).
Karenanya wajib bagi rakyat Palestina mengusir entitas zionis Israel yahudi yang telah mengusirnya dari tanahnya, dan kewajiban ini menjalar ke negeri negeri tetangganya untuk membantunya mengusir entitas zionis israel yahudi dari tanah Palestina.
Aĺlah Swt juga berfirman:
وَقٰتِلُوۡهُمۡ حَتّٰى لَا تَكُوۡنَ فِتۡنَةٌ وَّيَكُوۡنَ الدِّيۡنُ لِلّٰهِؕ فَاِنِ انتَهَوۡا فَلَا عُدۡوَانَ اِلَّا عَلَى الظّٰلِمِيۡنَ
“Dan perangilah mereka itu sampai tidak ada lagi fitnah, dan agama hanya bagi Allah semata. Jika mereka berhenti, maka tidak ada (lagi) permusuhan, kecuali terhadap orang-orang zaalim.” (QS. Al-Baqarah: 193 ).
Karenanya rakyat Palestina diperintahkan untuk memerangi entitas zionis Israel yahudi hingga mereka bertekuk-lutut menyerah dan meninggalkan tanah Palestina, dan kewajiban ini menjalar ke negeri tetangganya untuk membantu rakyat Palestina dalam mengusir entitas zionis Israel yahudi yang menjajahnya.