Adara Akan Gelar Family Festival ke-3 pada 28 November Mendatang
Jakarta (SI Online) – Lembaga kemanusiaan Adara Relief International (Adara) pada penghujung 2021 ini akan menggelar Family Festival ke-3. Rencananya, acara malam amal yang didedikasikan untuk anak dan perempuan Palestina itu akan dilaksanakan di The Ballroom Djakarta Theatre, Jakarta, pada 28 November 2021.
Secara kebetulan pula, sehari setelahnya, 29 November, merupakan Hari Solidaritas Internasional Bersama Masyarakat Palestina (International Day of Solidarity with the Palestinian People).
“Family Festival adalah salah satu cara khas Adara untuk menyampaikan pesan melalui seni dan budaya,” ungkap Chief Operating Officer (COO) Adara Relief International, Bannasari, dalam “Media Gathering” di Jakarta, Rabu siang (20/10/2021).
Bannasari menjelaskan, Family Festival akan menghadirkan sebuah drama musikal yang digarap oleh sejumlah aktor kawakan. Tema dari cerita ini juga menyentil persoalan keseharian yang perlu dibenahi terkait hubungan ibu dan anak yang seringkali terganggu. “Judulnya Telepon dari Ibu,” kata dia.
Drama musikal dipilih dengan pertimbangan bahwa salah satu metode Al-Qur’an dalam menyampaikan pesan-pesan kebaikan juga dengan cerita. Apalagi, selama ini musuh-musuh Islam juga seringkali menyerang umat Islam melalui media seni dan budaya.
“Maka kita juga harus melakukan counter dengan media yang sama,” kata dia.
Festival Family telah dua kali digelar oleh Adara. Pertama pada 2019 di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, kedua pada 2020 digelar secara daring, dan ketiga, insyaallah November mendatang digelar secara offline dengan penonton terbatas sesuai kententuan protokol kesehatan.
“Setelah itu, nanti kita jadikan tayangan online juga. Tetapi untuk penonton dengan tiket khusus kami masih akan pertimbangkan,” jelas Banasari.
Baca juga: Ikut Yuk, Adara Gelar Kompetisi Film Pendek Bertema Ibu, Anak, dan Palestina
Sebelum acara puncak itu, Adara juga telah menggelar Relief Movie Contest bertema “Cinta Lewat Cerita”.