BNC dan Sejumlah Komunitas Bantu Korban Bencana
Bogor (SI Online) – Sebagai bentuk kepedulian sosial, Bina Nisa Center (BNC) bersama sejumlah komunitas diantaranya; Muslimah Bogor Raya, MT. Al Mawadah, MT. Syifa lil Mukminin, Muslimah Al Ihya, Warung Sedekah, Pawon Umat, MT. Al Falah, MT. Ahlul Khoir bekerjasama dengan FKDM Kesbangpol Kabupaten Bogor dan ormas FPI Bogor Barat terjun langsung menyalurkan bantuan kemanusian kepada para korban bencana banjir dan tanah longsor di Desa Harakat Jaya, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Sabtu (11/1/2020).
Bantuan kemanusian yang terdiri dari; peralatan masak, bahan makanan, bumbu dapur, kompor gas berikut tabung gas LPG, kasur, sepatu dan lainnya diangkut dengan dua mobil pickup dan dikawal dua mobil lainnya yang turut mengangkut para relawan dari komunitas tersebut.
Bantuan kemanusian ini diserahterimakan langsung oleh Ustaz Iyus Khaerunnas Malik selaku pimbina BNC kepada Habib Ali Habiburrohman selaku Koordinator Posko FPI di desa Harakat jaya Kecamatan Sukajaya dilokasi posko.
“Sinergi gerakan antar komunitas muslim sebagai wujud kepedulian sosial dan syiar Islam yang dilandasi semangat ukhuwah Islamiyah ini harus terus dipupuk dan dikembangkan dalam mengatasi berbagai persoalan umat, termasuk dalam menangani musibah banjir dan tanah longsor di kecamatan Sukajaya Bogor ini.” ujar Iyus dalam sambutannya.
Dalam kegiatan ini BNC dan konsorsium muslimah bogor raya menerjunkan sekitar 15 orang muslimah relawan.
“Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan kepada Posko FPI untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan dari BNC dan konsorsium Muslimah Bogor Raya ini, insya Allah kami akan berusaha keras menyampaikan amanah ini langsung kepada para korban yang belum terjangkau bantuan dari berbagai lembaga selama ini, di beberapa titik wilayah terisolir yang tersebar di wilayah Kecamatan Sukajaya ini.” ujar Habib Ali selaku Koordinator posko.
Sudah menjadi ciri khas relawan FPI untuk selalu terdepan dan tercepat dalam berkontribusi nyata terjun langsung memberikan bantuan di wilayah bencana yang sulit dijangkau para relawan lembaga lainnya.
Dalam opersi penyaluran bantuan kemanusiaan kali ini BNC dan Konsorsium Muslimah Bogor Raya di dampingi oleh Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) ormas Binaan Kesbangpol Kabupaten Bogor. “Terus terang kami salut dan sangat mengapresiasi kolaborasi BNC dan konsorsium Muslimah Bogor Raya dalam menghimpun bantuan dan meyalurkannya melalui dukungan relawan FPI yang sudah teruji bekerja dengan baik dan efektif di wilayah bencana yang tersulit dan terisolir seperti ini,” ujar Rojak, sebagai korlap FKDM Kesbangpol Kabupaten Bogor yang langsung mendampingi tim relawan posko FPI di lokasi.
Dalam ekspedisi penyaluran bantuan kemanusiaan kali ini juga turut hadir Endy KH sebagai perwakilan LBH Keadilan Rakyat yang turut terjun langsung ke lapangan. “Baru kali ini saya menyaksikan langsung bagaimana rakyat dari berbagai kalangan bahu-membahu saling bersinergi untuk membantu para korban bencana dengan antusias yang tinggi dan seluruh sumberdaya yang mereka miliki, walaupun agak krodit jadinya, karena melimpahnya bantuan dan banyaknya orang yang berkontribusi, disamping kurangnya personil aparat yang mengatur lalu lintas bantuan di lapangan, namun ruh dan semangat solidaritas ini yang penting yang harus kita apresiasi.” ujar Endy dengan bangga.
Kolaborasi dan Ekspedisi penyaluran bantuan kemanusiaan ini disambut baik dan diapresiasi oleh Danramil beserta segenap anggota koramil Cigudeg. “Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan dan partisipasi rekan-rekan dari Konsorsium Muslimah Bogor Raya, bantuan dan paranserta ini yang sangat dirasakan oleh warga korban terdampak di wilayah kecamatan Sukajaya maupun Cigudeg, semoga apa yang kita kerjakan bisa menjadikan penyelamat kita kelak dan ladang amal kita (di akhirat), mohon maaf jika kami belum memberikan dukungan yang terbaik, walaupun kami telah berusaha keras, hati-hati di jalan pulang, salam untuk keluarga di rumah dan selalu berbuat yang terbaik, tulus dan iklas.” sambutan Kapt. Inft. Marwoto selaku Danramil Cigudeg.
Kita akan selalu menanti aksi kepedulian dan kolaborasi indah BNC dan Muslimah Bogor Raya di momentum dan masa yang akan datang, tentunya.
rep: agun