Dai Kondang Zakir Naik Cari Calon Mantu untuk Putranya, Lihat Syarat-syaratnya
Kuala Lumpur (SI Online) – Cendekiawan muslim asal India, Zakir Naik, membuat kejutan di media sosial dengan pengumuman bahwa dia mencari istri untuk putranya, Fariq Naik.
Tidak mudah rupanya untuk jadi menantu Zakir. Sebab ia memberikan 15 syarat untuk calon menantunya, terdiri dari syarat umum maupun khusus.
Secara umum, perempuan yang diinginkan adalah yang sanggup mengamalkan ajaran Islam sesuai Al-Qur’an dan Hadis, menjauhkan diri dari segala aktivitas haram, gemar melakukan amaliyah sunnah, rendah hati, berakhlak mulia, dan lainnya semuanya sembilan syarat. Termasuk fasih bahasa Inggris dan bersedia tinggal di Malaysia.
Bukan hanya itu, masih ada enam syarat lagi yang lebih disukai dari calon menantunya. Di antaranya adalah fasih dalam bahasa Arab fusha, daiyah, telah mendapat gelar sarjana dalam bidang dirasah Islam, hafal Al-Qur’an, aktivis organisasi Islam dan telah mendengarkan ceramah dari dai-dai internasional dalam bahasa Inggris.
Pengumuman cari menantu itu dia posting di halaman resmi Facebook-nya sejak 24 September lalu.
“Saya mencari istri untuk anak saya Fariq, gadis muslim yang berbudi pekerti yang baik, sehingga anak saya dan istrinya dapat menjadi sumber bimbingan dan kekuatan satu sama lain,” tulis dia dalam posting tersebut.
“Jika Anda adalah ayah atau kerabat dari seorang gadis yang menurut Anda memenuhi syarat, dan yang setuju untuk memeriksanya, saya dengan rendah hati meminta Anda untuk menanggapi postingan ini dengan informasi yang diperlukan,” lanjut posting Zakir.
Dalam posting tersebut, Zakir juga membagikan resume panjang putranya, Fariq, yang menyatakan tempat tinggalnya di Putrajaya, Malaysia.
Dibagikan selama akhir pekan, posting tersebut hingga hari ini (29/9/2021) sudah dibagikan lebih dari 7.200 kali dan mendapat lebih dari 8.700 komentar.
Ada nomor WhatsApp yang dilampirkan di posting tersebut untuk pihak yang berkepentingan untuk mengirim detail biodata atau CV gadis sang calon menanti.
Fariq (27) digambarkan dalam biodatanya memiliki kulit sawo matang, tinggi 170cm dan memiliki kecenderungan Islam yang kuat, karakter yang baik, rendah hati, baik hati dan penyayang.
red: a.syakira