NASIONAL

Generasi Muda Harus Semangat Bela Agama

Bogor (SI Online) – Wakil Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Tengku Zulkarnain mengajak generasi muda untuk terus semangat dalam berdakwah dan membela agama.

Mengutip salah satu firman Allah, jika kita menolong agama Allah maka Allah akan menolong kita dan meneguhkan kedudukan kita.

“Kalau membela agama, jangan pernah ngeluh, kalau mundur nanti pertolongan Allah tidak akan hadir,” ujar Tengku dalam acara tabligh akbar di Masjid Al Hijri II Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, Sabtu (11/8/2018).

Tengku kemudian memberikan motivasi dengan menceritakan salah satu kisah keteguhan Imam Ahmad bin Hambal saat diuji dalam perjuangannya.

Tengku bercerita, suatu ketika Imam Ahmad diberi hukuman karena menolak jabatan untuk membantu penguasa. “Ia dihukum di depan orang banyak, beliau dicambuk, sampai terbuka bajunya bahkan celananya melorot, saat itu ia menangis, padahal ketika dicambuk ia tidak nangis,” ungkapnya.

Imam Ahmad menangis bukan karena sakitnya cambukan, tetapi ia sedih karena seumur hidupnya belum pernah memperlihatkan aurat di depan orang banyak. Dengan kejadian itu, Imam Ahmad merasa malu jika nanti menghadap Allah karena pernah terbuka auratnya.

“Ia tidak berdoa agar dihentikan hukuman karena ia tahu pukulan algojo zalim itu akan menambah derajat di surga,” jelas Tengku.

Imam Ahmad berdoa karena auratnya terbuka. Setelah itu, lanjut Tengku, secara ghaib dengan izin Allah ada yang mengingatkan celananya untuk menutupi auratnya kembali.

Selain itu, Tengku juga menjelaskan bahwa dalam sejarah Islam, generasi sahabat Nabi Muhammad SAW itu kebanyakan anak-anak muda, sehingga Islam begitu cepat berkembang.

“Oleh karena itu, agama tidak akan maju kalau anak-anak muda tidak memegang teguh agama. Islam tidak akan maju kalau anak muda tidak berjuang,” tandas Tengku.

Tabligh Akbar tersebut digelar oleh DKM Al Hijri II bekerja sama dengan LDK Al Intisyar UIKA. Dalam kesempatan itu, hadir pula Prof Dr KH Didin Hafidhuddin selaku pembimbing DKM Al Hijri II UIKA Bogor.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button