Hadir di Ijtima Ulama, MS Kaban Tegaskan Sikap PBB
Jakarta (SI Online) – Ketua Majelis Syuro Partai Bulan Bintang (PBB) MS Kaban hadir dalam Ijtima Ulama kedua di Hotal Grand Cempaka, Jakarta Pusat, Ahad (16/9/2018).
Kaban menilai, Ijtima Ulama tersebut adalah sesuatu yang luar biasa. Ia pun memuji sikap Prabowo Subianto yang hadir dan menandatangi pakta integritas bersama para ulama.
“Calon kandidat presiden yang mau betul-betul mau mendengar, memahami dan merasakan apa yang dibahasakan ulama, ulama dari seluruh lapisan masyarakat di Indonesia,” ujar Kaban kepada Suara Islam Online usai acara Ijtima Ulama.
Menurutnya, komitmen dari Prabowo itu konsekuensinya adalah dukungan tanpa batas dari umat untuk menyukseskan ini.
Terkait sikap dukungan PBB, Kaban mengatakan bahwa kehadiran pimpinan PBB di kedua acara Ijtima Ulama cukup menjadi penjelasan kemana arahnya.
“Saya kira ijtima satu hadir ketua umum, ijtima kedua hadir ketua majelis syuro, saya pikir sudah selesai,” tandasnya.
red: adhila