Hadiri Rakernas Partai Ummat, Anies Dorong Perjuangan Penegakan Keadilan Jadi Prioritas Utama
Jakarta (SI Online) – Bakal Calon Presiden Anies Rasyid Baswedan hadir dalam acara rapat kerja nasional (Rakernas) Partai Ummat di Jakarta, Selasa (14/2/2023).
Kehadiran Anies sebagai pembicara dalam rakernas partai besutan Amien Rais itu disambut dengan pekikan takbir dan teriakan ‘Anies Presiden’ oleh peserta acara.
Dalam sambutannya, Anies mengatakan bahwa orang-orang di Partai Ummat bukan orang baru, melainkan orang lama dengan rekam jejak perjuangan.
“Orang lama cassing baru, semua yang berkumpul disini adalah orang- orang berpengalaman dan punya rekam jejak perjuangan,” ujarnya.
Menurut Anies, saat ini banyak orang yang menawarkan bagaimana seharusnya kehidupan di masa depan. “Itu bagus supaya kita tahu rencana ke depan republik ini, tapi visi misi sehebat apapun tidak kredibel jika tidak ditopang rekam jejak perjuangan yang ada,” jelasnya.
Ia mengatakan, sebuah visi misi adalah imajinasi masa depan. Visi misi hanya bisa dilaksanakan oleh siapa yang siap menyelenggarakannya, oleh siapa yang bisa membuktikannya, yaitu orang-orang yang kredibel dengan rekam jejak yang teruji.
“Karena itu melihat semua yang berkumpul, dengan misi yang tegas yaitu melawan kezaliman dan menegakkan keadilan, maka ini bukan sekedar misi tapi ditopang oleh orang-orang yang selama ini memiliki rekam jejak perjuangan,” jelas Anies.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berharap, Partai Ummat nantinya bisa menjadi salah satu penjaga dalam menuntaskan semua agenda 25 tahun lalu yang dicanangkan dalam reformasi, dimana ketika itu Amien Rais jadi bapak reformasi
“Harus dipastikan apakah masih searah dari titik awal, harus ada evaluasi ulang apakah rute selama ini adalah rute yang direncanakan 25 tahun lalu? dan saya yakin Partai Ummat bisa mengawal itu,” jelas Anies.
Selain itu, ia juga mengajak agar perjuangan menghadirkan keadilan sosial harus menjadi prioritas utama.
“Membaca motto Partai Ummat, insyaallah perjaungan dari mereka-mereka yang punya rekam jejak ini mempercepat untuk menghadirkan keadilan di negeri ini,” tandas Anies.
red: adhila