NASIONAL

Jokowi Mau Rampingkan Lembaga Negara, Refly Harun Sarankan Pembubaran BPIP

Dengan demikian, dia mengatakan rasionalitas Jokowi bakal dapat diikuti oleh sejumlah pihak karena berdasarkan pada keputusan yang objektif.

Refly juga meminta Jokowi tidak pandang bulu dalam membubarkan sejumlah kelembagaan negara terkait dengan kontrak politik yang dia “teken” pada saat kontestasi Pemilihan Presiden tahun lalu.

“Ada rasionalitas dan obyektivitas dalam upaya restrukturisasi kelembagaan negara yang harus dimulai dari tangga Istana dulu,” imbuhnya.

Baca juga: Ini Bocoran Lembaga Negara yang Akan Dibubarkan Jokowi

Sebelumnya Jokowi mengaku akan melakukan perampingan di pemerintahan. Salah satu cara yang ditempuh ialah dengan membubarkan lembaga negara. Presiden pun telah mengantongi 18 lembaga dalam daftar pembubaran.

“Dalam waktu dekat ini ada 18 (lembaga akan dibubarkan),” kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (13/7/2020).

Jokowi menjelaskan bahwa kebijakan tersebut diambil sebagai langkah efisiensi. Hal ini diharapkan dapat menekan pengeluaran negara. Meskipun demikian, dia tidak menyebutkan lembaga negara apa saja yang bakal dibubarkan.

“Kalau pun bisa kembalikan ke menteri, kementerian, ke dirjen, direktorat, direktur, kenapa kita harus pakai badan-badan itu lagi, ke komisi-komisi itu lagi,” ujar Jokowi.

red: farah abdillah

Laman sebelumnya 1 2

Artikel Terkait

Back to top button