Karena ‘Hubbud Dunya’, Ada Orang Pintar Tak Bisa Bedakan Benar atau Salah
Bogor (SI Online) – Penyakit ‘hubbud dunya’ atau kecintaan kepada dunia dapat membuat seseorang dikendalikan oleh dunia sehingga tidak bisa berpikir jernih.
“Sekarang bisa dilihat, ada orang pintar secara ilmu tetapi tidak jalan pikirannya, tidak bisa membedakan mana yang benar dan yang salah, karena hubbd dunya,” ujar KH Didin Hafidhuddin dalam sebuah pengajian di Masjid Al Hijri Kota Bogor.
Ia mencontohkan, ada orang-orang yang khawatir kalau bicara benar maka tidak mendapatkan harta atau jabatan.
“Misalnya ada orang digaji ratusan juta tapi harus ikut kebijakan atasannya yang salah, sehingga ia tidak jalan logikanya, dikendalikan oleh dunia,” kata Kiai Didin.
Menurutnya, penyakit ‘hubbud dunya’ menjadikan dunia sebagai tujuan, sementara bagi orang beriman dunia itu hanya alat untuk ibadah dan tujuannya mendapatkan ridho Allah Swt.
“Hubud dunya juga menjadikan seseorang menjadi penakut, takut kehilangan harta atau jabatan, kalau saya bicara yang benar takut dicopot jabatan dan sebagainya, itulah yang kata Nabi disebut penyakit Al Wahn, cinta dunia takut mati,” tandas Kiai Didin.
red: adhila