OPINI

Membangun Gelombang Kebenaran untuk Indonesia

Apa yang disampaikan Anies dalam banyak kesempatan meyakinkan kita bahwa Anies mendorong “kebenaran” dalam kehidupan bernegara. Tekad untuk berbuat benar ditunjukkan juga oleh Anies di DKI, selama beliau menjabat sebagai Gubernur. Melalui kebijakannya, jelas terlihat “keberpihakan” Anies untuk membangun keadilan sosial di Jakarta. Membangun keadilan sosial adalah tindakan yang “benar”.

Kita biasa mendengar, melihat atau mungkin mengalami sendiri ketidakbenaran yang terjadi di negeri ini. Terkuaknya banyak kasus dalam satu tahun terakhir memberikan “pembenaran” terhadap “ketidakbenaran”. Tuntutan untuk ADIL mungkin sudah menjadi kebutuhan masyarakat sejak hampir sepuluh tahun terakhir ini. Kita mulai merasakan bagaimana kekuasaan mulai diselewengkan demi kepentingan diluar kepentingan rakyat.

Munculnya Anies memberikan harapan untuk mengembalikan kebenaran itu. Sambutan dan dukungan rakyat dari hari kehari kepada Anies, yang datang dari seluruh pelosok Indonesia, memberikan bukti bahwa tuntutan kebenaran itu menjadi semakin lantang. Gerakan ini seolah-olah tsunami yang tidak terbendung kedatangannya. Ya, harapan rakyat terhadap Anies untuk menciptakan kebenaran di negeri ini sangatlah dahsyat.

Terlepas dari tuntutan rakyat itu, tidak kalah pula “perlawanan” yang diterima oleh gerakan “kebenaran”. Upaya jegal menjegal dengan segala bentuknya dilakukan oleh “lawan”. Tetapi mengapa tetap ada penjegalan, walaupun kita tahu yang diperjuangkan adalah kebenaran?

Saya sangat mengerti kalau masih ada orang benci pada sosok Anies. Orang yang mendukung Anies adalah orang-orang yang “satu nilai” dengan Anies, yaitu jujur, percaya akan kekuatan Allah, cerdas, amanah, bertanggungjawab. Yang tidak mendukung Anies adalah orang-orang yang punya sifat yang berlawanan dengan sifat-sifat yang disebutkan tadi. Mereka juga tidak percaya bahwa masih ada orang seperti Anies dengan karakter seperti itu, karena mereka dikelilingi oleh orang-orang yang berlawanan karakternya dengan karakter Anies. Ada juga yang tanya sama saya, coba sebutkan satu saja prestasi Anies. Ini kan pertanyaan aneh. Ada 26 penghargaan yang diterima Anies, ada bukti fisiknya di Jakarta, kok masih tanya prestasi Anies?

Lalu apa upaya kita? Upaya kita adalah membangun terus gelombang tsunami kebenaran untuk Indonesia. Lambat laun kebenaran akan menang. Allah sedang menguji kita, apakah kita serius untuk membangun kebenaran di Indonesia? Tetap bersabar, istiqomah dan tawakal. Masanya sudah hampir tiba untuk terjadinya suatu perubahan.[]

Dr. Rino A. Sa’danoer

Sentul City, 23 Mei 2023

Artikel Terkait

Back to top button