Momen HUT RI, PA 212 Kota Bogor Salurkan Bantuan untuk Guru Ngaji
Bogor (SI Online) – Dalam rangka mensyukuri momen kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, Persaudaraan Alumni (PA) 212 Kota Bogor melaksanakan kegiatan sosial yaitu peduli guru ngaji di masa pandemi.
Ketua PA 212 Kota Bogor Ustaz Wilyudin Dhani mengatakan, kegiatan tersebut bagian dari program Dewan Tanfidzi Nasional PA 212. Bantuan yang diberikan berupa paket sembako dan uang tunai.
“Penyerahan bantuan ini juga sebagai pelaksanaan amanah program peduli guru ngaji yang terdampak pandemi Covid-19. Kami salurkan ke beberapa wilayah Kota Bogor,” kata Ustaz Dani kepada Suara Islam Online, Rabu (18/8/2021).
Menurutnya, para pejuang khususnya ulama dan santri sangat berjasa dalam meraih dan mempertahankan kemerdekaan. Hingga saat ini para dai, guru ngaji meneruskan perjuangan dengan melakukan pembinaan di tengah-tengah masyarakat.
“Karena itu program peduli guru ngaji kami laksanakan sebagai bentuk nyata dalam menebarkan kasih sayang, memperkuat silaturahim, meningkatkan persatuan dan kesatuan sesama anak bangsa,” jelas Ustaz Dhani.
Salah satu perwakilan yang mendapatkan paket bantuan tersebut ialah Ustaz Fauzi dari Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
Guru ngaji yang juga berprofesi sebagai tukang ojeg kampung itu merasa bersyukur dengan adanya program tersebut.
“Alhamdulillah terima kasih kami ucapkan kepada Pengurus PA 212, semoga ukhuwah kita semua semakin kuat dan semoga Allah membalas segala kebaikan,” ucapnya.
Selain Kota Bogor, program peduli guru ngaji ini sudah dilaksanakan di berbagai daerah di Indonesia.
red: adhila