Petugas PPSU Meninggal karena Tabrak Lari, Anies ke Pelaku: Hai Kau Pengecut..!!
Jakarta (SI Online) – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan kekesalannya pada pelaku tabrak lari petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Jakarta.
Anies menyebut pelaku tabrak lari terhadap petugas PPSU itu sebagai seorang pengecut.
Sebagai informasi, petugas PPSU Kelurahan Kelapa Gading Barat, Taka (43) meninggal dunia karena tabrak lari di Jalan Yos Sudarso, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (23/7) pagi.
Taka menjadi korban tabrak lari ketika menjalankan tugas membersihkan jalan tersebut. Korban sempat dilarikan ke RS Islam Cempaka Putih, Jakarta Pusat untuk mendapat perawatan.
Namun, nyawa korban tidak tertolong hingga meninggal dunia. Jenazah disemayamkan di Masjid Jami’ Al Ihsan, Kelapa Gading, Jakarta Utara dan dibawa ke kampung halamannya di Indramayu, Jawa Barat.
Terkait peristiwa tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, saat ini proses investigasi sedang berjalan untuk mengetahui identitas pelaku yang menabrak korban hingga tewas.
Namun demikian Anies meminta kepada pelaku tabrak lari agar berinisiatif menyerahkan diri kepada aparat kepolisian dan bertanggung jawab atas perbuatannya tersebut.
“Saya minta ke pelaku ambil sikap bertanggung jawab, jangan pengecut nabrak dan meninggalkan,” ucap Anies, Kamis (23/7/2020).
Apalagi korban diketahui memiliki dua orang anak yang diantaranya masih berusia tiga bulan. Kedua anak tersebut kini harus menjadi yatim akibat peristiwa kecelakaan itu.
Berikut adalah ungkapan kekesalan Anies terhadap pelaku tabrak lari petugas PPSU, Taka, yang diunggah di akun Instagramnya, Kamis 23 Juli 2020: