Qatar Tegaskan akan Dukung Palestina Hingga Merdeka
Doha (SI Online) – Pemerintah Qatar menegaskan sikap konsistennya terharap persoalan Palestina. Mereka mendukung untuk mengakhiri penjajahan Israel, mendirikan Negara Palestina dengan ibukota Al-Quds, dalam lingkup legalitas internasional dan resolusi DK PBB, yang memberikan kesempatan kepada semua pengungsi Palestina untuk kembali pulang.
Dilansir Pusat Informasi Palestina, Senin (21/9), Kementerian luar negeri Qatar dalam pernyataannya menyebutkan, Qatar melihat persoalan Palestina harus diselesaikan secara mendasar, yang telah menyebabkan konflik lebih dari 70 tahun.
Namun sungguh disayangkan ada sejumlah kampanye media menyesatkan yang berupaya menuduh Qatar mengorbankan hak-hak Palestina dalam fase yang menentukan dalam sejarah konfliknya.
Qatar akan terus memberikan bantuan dan dukungan untuk meringankan penderitaan rakyat Palestina, sampai Palestina meraih hak-hak legalnya sebagai Negara merdeka yang memiliki kedaulatan.
Qatar termasuk negara yang sering menjadi mediator gencatan senjata antara perlawanan Palestina dan penjajah Israel dalam sejumlah agresi militer yang dilancarkan Israel ke Gaza.
Di samping itu Qatar juga membentuk komisi khusus untuk rekonstruki Gaza, yang dipimpin oleh Dubes Qatar untuk Palestina, Mohammad al-Emadi, yang terus menyalurkan bantuan Qatar untuk sejumlah proyek kemanusiaan di Gaza, Tepi Barat dan Al-Quds.
red: adhila