DAERAH

Resmi Dilantik, APRI Papua Barat Siap Sukseskan Revitalisasi KUA

Manokwari (SI Online) – Bertempat di Aula Raimuti, Kantor Wilayah Kementerian Agama, Manokwari, Papua Barat, Jumat, 20 Agustus 2021, Kepala Kanwil Kemenag Papua Barat mengukuhkan Pengurus Wilayah Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Provinsi Papua Barat Masa Bakti 2020-2024.

Acara pengukuhan yang berlangsung di masa pandemi Covid-19 ini dilaksanakan secara hybrid. Tatap muka secara langsung bagi Pengurus APRI se-Manokwari Raya dan secara daring bagi pengurus APRI yang berada di Kabupaten/Kota se-Papua Barat.

Naskah pengukuhan dibacakan Kakanwil Kemenag Papua Barat, Dr. Yan Kristianus Kadang, S.E., M.M., dengan didampingi Kabid Haji dan Bimas Islam serta KASI Bina KUA dan Keluarga Sakinah Kemenag Kanwil Papua Barat.

Ketua Wilayah APRI Papua Barat, Salem Mandar, S.Ag., dalam sambutannya mengapresiasi Kanwil Papua Barat yang telah memfasilitasi pelaksanaan Pengukuhan APRI Papua Barat.

Kakanwil Kemenag Papua Barat melantik pengurus APRI Papua Barat, di Manokwari, Jumat (20/08/2021).

“APRI Papua Barat siap merapatkan barisan menyukseskan program revitalisasi KUA sebagaimana yang telah dicanangkan Menteri Agama,” kata Salem.

Salem berpesan kepada seluruh Pengurus APRI Papua Barat untuk berikhtiar bergerak dalam kebersamaan.

“Mari kita buktikan bersama-sama dan bergotong-royong dalam menjalankan organisasi APRI secara profesional,” ungkap Salem.

Sementara itu, Kakanwil Kemenag Papua Barat, Yan Kristianus Kadang, menyampaikan rasa bangganya dan memuji langkah pengurus APRI beserta panitia yang sukses melaksanakan pengukuhan secara tatap muka dan daring dengan segala keterbatasan.

“Mengingat besarnya tugas dan fungsi KUA serta peran penghulu di dalamnya, maka saya berharap pembentukan APRI ini mampu meningkatkan kualitas para penghulu serta pelayanan kepada masyarakat. Dan diharapkan pula dapat meminimalisir adanya pelanggaran-pelanggaran penghulu dalam pelayanan kepada masyarakat,” kata dia.

Pengurus yang mengikuti pelantikan APRI Papua Barat secara daring.

Kakanwil Kemenag Papua Barat menyampaikan enam hal yang menjadi pesan khusus kepada pengurus APRI untuk diperhatikan dan dilaksanakan: Pertama, jangan melenceng dari tujuan APRI yang sebenarnya. Kedua, jangan jadikan APRI untuk kepentingan pribadi. Ketiga, jaga kebersamaan. Keempat, tingkatkan pelayanan kepada umat. Kelima, hindari politik praktis. Dan keenam, tepat waktu dalam bertugas, jangan membuat masyarakat menunggu.

Yan juga mengapresiasi langkah awal pengurus APRI Papua Barat yang dalam waktu dekat akan segera melaksanakan rapat kerja (raker) pertama.

“Selamat atas pengukuhan saudara-saudara menjadi Pengurus APRI Papua Barat periode 2020-2024. Semoga senantiasa diberi kemudahan oleh Tuhan. Selamat bertugas,” ungkap Yan mengakhiri sambutannya.

Rep: Abdul Karim
Red: Farah Abdillah

Artikel Terkait

Back to top button