Tentara Zionis Serang Warga Al-Quds Saat Perayaan Maulid
Al-Quds (SI Online) – Pasukan penjajah Zionis melakukan tindakan represif saat warga menggelar acara peringatan kelahiran Nabi Muhammad saw di kota Al-Quds.
Dalam tindakan represif tersebut, pasukan Israel melukai sejumlah warga dan melakukan penangkapan.
Dilansir Pusat Informasi Palestina, Ahad (9/10), pasukan pendudukan Zionis Israel menutup area Bab al-Amud di kota Al-Quds, bersamaan dengan penyelenggaraan acara untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad saw.
Pasukan pendudukan Zionis Israel menyerang mereka yang berkumpul untuk menonton pertunjukan pramuka yang berkeliling di jalan-jalan Al-Quds, dan menangkap sejumlah pemuda yang hadir di daerah itu, dan melukai yang lainnya, serta mereka yang ada di daerah Bab Al-Sahira.
Warga kota al-Quds dan para peziarah memperingati Maulid Nabi, saat para peserta pawai pramuka berkeliling di jalan-jalan dan gang-gang Kota Tua, di tengah tindakan represif yang dilakukan oleh otoritas pendudukan Zionis Israel di kota tersebut.
Pawai pramuka dimulai dari Jalan Al-Zahraa, melewati Jalan Salahuddin dan Jalan Sultan Suleiman, mencapai Bab Al-Amud, dan berakhir di alun-alun Masjid Al-Aqsha.
Para pedagang Kota Tua membagikan permen kepada para peserta pawai, yang diselingi dengan pujian-pujian pada Nabi dari tim-tim nasyid Al-Quds.
Perdagangan di pasar-pasar kota tua menggeliat bersamaan dengan peringatan Maulid Nabi, dan ribuan orang dating berbondong-bondong untuk beribadah di Masjid Al-Aqsha dan memperingati Maulid Nabi di halaman masjid.
Departemen Wakaf Islam Al-Quds juga merayakan peringatan Maulid Nabi di aula Masjid al-Qibli, disertai dengan pembacaan syair-syair pujian dan kisah-kisah agama serta biografi Nabi.
sumber: infopalestina