OASE

Teruslah Memposting Kebaikan

Teruslah memposting dan menulis tentang kebaikan sekalipun tak ada yang memberikan like atau komentar. Karena kita tidak akan pernah tau amalan mana yang akan memasukan kita kedalam surgaNya. Dan kita tidak pernah tau melalui kalimat mana hidayah Allah Ta’ala akan masuk ke dalam hati mereka.

Bersyukurlah karena Allah Ta’ala selalu memberi jalan dan peluang untuk berbuat kebaikan walau sekedar kata nasehat yang tampak sederhana.

Dari Jabir radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa salam bersabda;

«كُلُّ مَعْرُوفٍ صَدَقَةٌ »

Setiap kebaikan adalah sedekah” (HR. Bukhari)

Bahwa setiap kebaikan yang dilakukan manusia dengan niat baik tergolong sedekah yang diganjar pahala oleh Allah Ta’ala. Dan sedekah itu tidak terbatas pada apa yang dikeluarkan seseorang berupa harta. Maka setiap yang mampu berbuat baik terhitung sebagai orang yang bersedekah, baik kaya maupun faqir.

Tidak ada balasan perbuatan baik kecuali akan mendapatkan kebaikan pula, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

أَهْلُ المَعْرُوْفِ فيِ الدُّنْيَا هُمْ أَهْلُ المَعْرُوفِ فيِ الآخِرَةِ وَ أَهْلُ المُنكَرِ فيِ الدُّنْيَا هُمْ أَهْلُ المنْكَرِ فيِ الآخِرَةِ

Orang yang suka berbuat kebaikan ketika di dunia maka mereka adalah orang yang baik di akhirat nanti dan orang yang suka berbuat kejelekan ketika di dunia maka mereka adalah orang yang jelek di akhirat nanti.” (HR. al-Bukhari)

Allah Ta’ala, berfirman:

كُنْتُمْ خَيْرَ أُمَّةٍ أُخْرِجَتْ لِلنَّاسِ تَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَتَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَتُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ ۗ وَلَوْ ءَامَنَ أَهْلُ الْكِتٰبِ لَكَانَ خَيْرًا لَّهُم ۚ مِّنْهُمُ الْمُؤْمِنُونَ وَأَكْثَرُهُمُ الْفٰسِقُونَ

Kamu (umat Islam) adalah umat terbaik yang dilahirkan untuk manusia, (karena kamu) menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar, dan beriman kepada Allah. Sekiranya Ahli Kitab beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka. Di antara mereka ada yang beriman, namun kebanyakan mereka adalah orang-orang fasik.” (QS. Ali ‘Imran 3: Ayat 110)

Sedekah dengan selain harta yang kebaikannya dirasakan manusia merupakan sedekah kepada mereka. Bisa jadi, sedekah selain harta ini lebih baik daripada sedekah dengan harta. Sedekah seperti ini, misalnya amar ma’ruf dan nahi munkar; kedua perbuatan itu adalah ajakan taat kepada Allah Ta’ala dan melarang bermaksiat kepada-Nya. Hal ini jelas lebih baik daripada sedekah dengan harta. Termasuk di antaranya mengajarkan ilmu yang bermanfaat, membacakan al-Qur`an (meruqyah), menghilangkan gangguan dari jalan, berusaha memberikan manfaat kepada orang lain, menolak bahaya dari mereka, mendoakan kaum Muslimin, dan memintakan ampunan untuk mereka.

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

«تَبَسُّمُكَ فِـيْ وَجْهِ أَخِيْكَ لَكَ صَدَقَةٌ ، وَأَمْرُكَ بِالْـمَعْرُوْفِ وَنَهْيُكَ عَنِ الْـمُنْكَرِ صَدَقَةٌ ، وَإِرْشَادُكَ الرَّجُلَ فِـيْ أَرْضِ الضَّلاَلِ لَكَ صَدَقَةٌ ، وَبَصَرُكَ لِلرَّجُلِ الرَّدِيْءِ الْبَصَرِ لَكَ صَدَقَةٌ ، وَإ ِمَاطَتُكَ الْـحَجَرَ وَالشَّوْكَةَ وَالْعَظْمَ عَنِ الطَّرِيْقِ لَكَ صَدَقَةٌ ، وَإِفْرَاغُكَ مِنْ دَلْوِكَ فِـيْ دَلْوِ أَخِيْكَ لَكَ صَدَقَةٌ»

Senyummu kepada saudaramu adalah sedekah, engkau menyuruh kepada kebaikan dan melarang dari kemungkaran adalah sedekah, engkau memberi petunjuk kepada orang di tempat ia tersesat adalah sedekah, engkau menuntun /menunjuki orang yang lemah penglihatannya adalah sedekah, engkau menyingkirkan batu, duri, dan tulang dari jalan adalah sedekah, dan engkau menuangkan air dari embermu ke ember saudaramu adalah sedekah.” (HR. At-Tirmidzi)

Sesungguhnya, kita memiliki berbagai jalan untuk menanamkan kebaikan, melalui perbuatan langsung maupun tidak. Islam sangat memperhatikan perilaku baik seseorang. Untuk itu, kita tidak boleh meremehkan arti kebaikan yang kita lakukan, termasuk sikap ramah dan bermuka manis terhadap keluarga, saudara, sesama muslim, tetangga karena semua itu adalah kebaikan kebaikan yang akan mendapat pahala disisi Allah Ta’ala dan manusia sekaligus.

Wallahu a’lam

Abu Miqdam
Komunitas Akhlaq Mulia

Artikel Terkait

Back to top button