UAS Milad ke-45, Gubernur Sumut: Ulama Panutan, Sudah Seperti Keluarga Saya Sendiri
Medan (SI Online) – Nama Ustaz Abdul Somad (UAS) dalam dua hari ini kembali mencuat ke publik. Mubaligh kondang ini baru saja mengalami kejadian yang tidak diharapkan. Ditolak masuk ke Singapura bersama keluarga dan sahabatnya.
Hari ini, Rabu 18 Mei 2022 bertepatan dengan milad Ustaz Abdul Somad ke-45. Diketahui UAS lahir pada 18 Mei 1977 di Silo Lama, Asahan, Sumatra Utara,
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menyatakan Ustaz Abdul Somad (UAS) merupakan seorang ulama panutan dan sudah seperti kerabat sendiri.
“Sebagai seorang ulama panutan, beliau juga sudah seperti sahabat bahkan keluarga saya sendiri,” kata Edy dalam unggahannya di Instagram @edy_rahmayadi, Rabu (18/5).
Menurutnya sikap tawadu dan keluwesan ilmu yang dimiliki UAS menjadi inspirasi bagi masyarakat agar selalu semangat dalam belajar agama. “Serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, ” ujar Edy.
Oleh karena itu, Edy berharap semoga UAS diberikan umur yang panjang, kesehatan serta kekuatan dalam mengabdikan diri kepada agama, bangsa, dan negara. “Dan senantiasa berada dalam lindungan dan Rahmat Allah, ” bebernya.
red: farah abdillah