#Anies Capres 2024DAERAH

Warga Cilacap Dukung Anies Capres 2024

Menurutnya, saat ini, kebijakan dan perhatian pemerintah terhadap nasib para nelayan kecil masih jauh dari harapan.

Para nelayan, kata Emak Anjar, sering mengeluhkan tingginya harga bahan bakar, baik solar maupun bensin, untuk mencari nafkah di laut. Untuk mendapat pasokan solar maupun bensin, mereka harus merogoh kocek dengan harga yang lebih tinggi.

“Mohon Pak, solar dan bensin (untuk nelayan, harganya) diturunin pak, jangan seperti sekarang. Kalau pemerintah pengin mendukung nelayan kecil, rakyat kecil, tolong diturunin harganya,” kata dia.

Tak hanya harus berjibaku dengan cuaca yang terkadang kurang bersahabat dan tingginya harga BBM. Para nelayan, kata Emak Anjar juga kelimpungan dengan merosotnya harga-harga hasil laut.

Dia pun meminta, nantinya, jika Anies terpilih sebagai presiden, sektor perikanan dan nasib para nelayan lebih diperhatikan dan disejahterakan.

Sementara itu salah satu tokoh agama Cilacap KH. Kholidz Asy-Syadzali menyampaikan, Anies merupakan tokoh yang memiliki semangat nasionalisme sangat luar biasa. Hal tersebut dapat dilihat dari berbagai kebijakan di DKI Jakarta yang lebih berpihak pada rakyat.

Dia pun optimis, pada tahun 2024 nanti, Anies mampu melenggang menjadi Presiden dan Indonesia bisa menjadi negeri yang makmur dan rakyatnya sejahtera.

“Harapan kami 2024 insyaallah akan lebih cerah, padang njembrang. Untuk 2024, insha Alloh anies menjadi presiden. Insha alloh rakyat sejahtera dan makmur, itu Harapannya,” ujar dia.

Sekedar informasi, Deklarasi diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan pernyataan sikap oleh semua relawan.

Tak lupa, mereka juga berdoa agar diberi kemudahan dan kelancaraan dalam menjalankan niat tulus dan ikhlas saat mendukung Anies sebagai Kandidat Calon Presiden 2024 ini.

Laman sebelumnya 1 2 3Laman berikutnya

Artikel Terkait

Back to top button