NASIONAL

Di Acara Nobar G30S/PKI, Sekjen FUI Ajak Perkuat Akidah

Jakarta (SI Online) – Sekjen Forum Umat Islam (FUI) KH Muhammad al Khaththath mengajak kaum Muslimin untuk memperkuat akidah.

Menurutnya, dengan akidah yang kuat umat Islam mampu menghadapi berbagai persoalan.

“Mau Komunis-lah, Sekuler-lah, Kapitalis-lah, semua bisa dibereskan. Kok selama ini belum beres? berarti kita belum pakai Islam,” jelas Ustaz al Khaththath dalam kajian sekaligus nonton bareng film G30S/PKI di Masjid Baiturrahman, Saharjo, Jakarta Selatan, Kamis malam (29/9/2022).

Namun saat ini, kata pria yang akrab disapa Ustaz MAK, orang-orang memperjuangkan Islam mendapatkan bermacam-macam ujian.

“Yang serius Islam dituduh radikal, ulama dipenjara, itu yang diterjadi. Itulah kenapa mereka merajalela,” jelasnya.

Oleh karena itu, Ustaz MAK mengingatkan umat Islam kembali kepada Al-Quran.

Ia pun menyebutkan hadis Rasulullah yang bersabda, Sesungguhnya Allah pasti akan memuliakan bangsa manapun kalau mereka mau menerapkan Al-Qur’an.

“Jadi kalau kita mau bangkit harus menerapkan Al Qur’an, tapi sebaliknya kalau mencampakkan Al-Qur’an kita akan terhina,” tuturnya.

Menghadapi kondisi saat ini, Ustaz MAK mengajak umat Islam untuk tetap semangat dalam berjuang.

Ia pun mengingatkan hal itu sesuai firman Allah SWT di dalam surat Ali Imran ayat 139 yang berbunyi:

Dan janganlah kamu (merasa) lemah, dan jangan (pula) bersedih hati, sebab kamu paling tinggi (derajatnya), jika kamu orang beriman.

“Sejarah mencatat pejuang Islam itu tidak pernah kalah, kalau sekarang kalah berarti ada masalah pada diri kita sendiri,” ungkapnya.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button