DAERAH

Syiarkan Sunnah Berkuda, D Bogor Stable Resmi Dibuka

Bogor (SI Online) – Kota Bogor memiliki destinasi wisata sekaligus wahana olah raga terbaru yaitu D Bogor Stable Horse Riding. Wahana berkuda itu resmi dibuka pada Sabtu (27/7/2024).

D Bogor Stable berada di Taman Tanah Sareal Jl. KH Sholeh Iskandar, Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor (eks Mega M). Lokasinya yang strategis berada di dalam kota merupakan kabar baik bagi yang ingin menyalurkan hobi berkuda yang selama ini merasa jauh mencari tempat berkuda.

Ketua panitia peresmian acara tersebut, Endy Kusuma Hermawan mengatakan bahwa D Bogor Stable yang namanya mencantumkan nama Bogor harapannya wahana berkuda ini menjadi kebanggaan warga Bogor.

“Di sini kita menyediakan pelatihan berkuda mulai dari tingkat pemula hingga lanjutan. Kami sediakan pelatihnya, jadi seperti semi sekolah berkuda, ada kurikulumnya juga, mulai dari tingkat dasar pertama, kedua lalu lanjutan. Jika sudah selesai tingkat lanjutan itu bisa dikatakan sudah mahir,” jelasnya.

Endy menjelaskan, selain untuk memasyarakatkan olah raga berkuda, D Bogor Stable dibuka dengan semangat mensyiarkan olah raga sunnah yang diantaranya adalah berkuda, memanah dan berenang. D Bogor Stable berkolaborasi dengan Yarla Stable, komunitas berkuda yang sudah lebih dulu berkecimpung mensyiarkan olah raga ini.

Di lokasi yang sama, tepatnya di samping D Bogor Stable, sekitar 8 bulan yang lalu sudah didirikan arena memanah yang bernama Rain City Archery Range.

Hj Deswaty Diningsih

Sementara itu, Founder D’Bogor Stable Horse Riding Area, Hj Deswaty Diningsih mengatakan, tempat itu dibangun untuk memfasilitasi warga yang gemar berkuda. Khususnya bagi anak-anak dan remaja yang harus diarahkan hobinya agar positif dan tidak sibuk dengan gadjetnya.

“Arena berkuda ini saya bangun karena berawal rasa kekhawatiran kepada generasi muda saat ini, saat ini banyak anak-anak yang tidak lagi bermain bersama alam dan teman-temannya, mereka asyik dengan gadjetnya. Karena itu salah satu tujuan tempat ini dalam rangka membangun generasi dan kami ingin berkontribusi positif untuk membangun bangsa,” jelasnya.

Ketua Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Kota Bogor itu menjelaskan manfaat berkuda baik untuk kesehatan dan ini merupakan olah raga yang dianjurkan untuk dipelajari oleh Nabi Muhammad SAW. “Jadi ada banyak manfaatnya apalagi ini olah raga sunnah,” ujarnya.

Deswaty menjamin arena berkudanya aman dan nyaman, tak saja untuk orang yang sudah mahir berkuda namun juga bagi pemula. “Tempat ini udah melalui banyak proses mulai dari perataan, pengerasan tanah, hingga menggunakan pasir pantai yang tebal sehingga sangat aman ketika terjatuh,” terangnya.

Acara peresmian dibuka oleh Agung sebagai perwakilan Pj Wali Kota Bogor. Dalam sambutannya, ia menyambut baik dibukanya arena berkuda tersebut. “Ini merupakan kebanggan bagi Kota Bogor karena ada tempat latihan berkuda. Pemkot Bogor sangat mendukung tempat ini, selamat kepada D Bogor Stable, mudah-mudahan banyak warga yang semakin tertarik dengan olah raga berkuda ini,” jelasnya.

Acara ditutup doa oleh Ketua Dewan Da’wah Kota Bogor Ustaz Abdul Halim. Ia mengatakan, hadirnya arena berkuda ini perlu didukung. “Ini bukan sekadar bisnis, tapi mensyiarkan olah raga sunnah, semoga ikhtiar ini menjadi ibadah, dan kita ikut mendoakan agar tempat berkuda ini sukses dan berkah,” jelasnya.

Peresmian D Bogor Stable Horse Riding dihadiri banyak tokoh, antara lain Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Mantan Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman, dai kondang Ustaz Dadang Holiyulloh, Camat Tanah Sareal Adhitya Bhuana dan lainnya.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button