NASIONAL

Buat Sajak Sepatu Kotor, Fadli Nyindir Jokowi?

Jakarta (SI Online) – Wakil Ketua DPR Fadli Zon kembali merilis sebuah sajak. Kali ini nampaknya sajak itu ditulis untuk menyindir Presiden Jokowi.

Sajak itu diunggah Fadli melalui akun Twitter-nya pada Jumat (20/9/2019) dengan judul ‘Sajak Sepatu Kotor’. Fadli menyinggung sepatu kotor yang dipamerkan di tengah kebakaran hutan.

“Seperti biasa kau berpose yang sama, diikuti puluhan kamera, siap menangkap adegan sandiwara,” demikian kutipan puisi Fadli Zon.

Sebagai informasi, soal sepatu kotor milik Jokowi sebelumnya memang ramai diperbincangkan di media sosial.

Cerita sepatu kotor ini bermula saat Jokowi mengecek penanggulangan karhutla di wilayah Riau pada Selasa (17/9) lalu. Sepatu kotor Jokowi diunggah Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Pramono melalui akun Instagram-nya membandingkan sepatu sebelum dan sesudah meninjau lokasi karhutla pada 17 September 2019. Sepatu itu di antaranya milik Jokowi, Menko Polhukam Wiranto, Menteri PUPR Basuki, dan milik Pramono sendiri.

Berikut bunyi lengkap Sajak Sepatu Kotor karya Fadli Zon:

Sajak Sepatu Kotor

Sepasang sepatu
Penuh tanah, debu dan kotoran
Kau pamerkan di tengah kebakaran
Ketika orang-orang tersiksa pengap
Udara sesak bau menyengat
Rakyat makin sekarat
Melahap asap

Sepasang sepatu kotor
Monumen kerja rezim teledor
Di tengah api terus menari
Mengiringi citra publikasi

Seperti biasa
Kau berjalan sendirian
Mungkin mencari solusi persoalan
Tapi masalah terus berbuah

Seperti biasa
Kau berpose yang sama
Diikuti puluhan kamera
Siap menangkap adegan sandiwara

Sepasang sepatu kotor
Adalah jawaban
Dari kebakaran hutan

Api gagal kau padamkan
Teror kabut asap terus mencekam

red: farah abdillah

Artikel Terkait

Back to top button