NASIONAL

Di Penghujung 2023, PT Pusat Bekam Internasional Beri Hadiah Umroh untuk Pegawai Terbaiknya

Bekasi (SI Online) – Di penghujung tahun 2023, PT Pusat Bekam Internasional menggelar rapat koordinasi sekaligus pemberian penghargaan dan hadiah utama yaitu umroh kepada pegawai terbaiknya di Gedung Bekam University, Tambun Selatan, Bekasi pada Jumat (29/12/2023).

Wakil Presiden Yusman Dawolo (YD) Group, Tika Ariadini Putri dalam sambutannya mengatakan kegiatan tersebut tidak sekedar acara penutup tahun 2023. “Tapi ini merupakan momen pendorong, bukan hanya untuk mendapatkan penghargaan, tapi penyemangat untuk mencapai target besar kita, yaitu sukses bersama PT Pusat Bekam Internasional dengan 100 cabang yang profesional,” ujar Tika.

Meski demikian, kata Tika, target tidak bisa tercapai tanpa prestasi-prestasi kerja yang dilakukan. Karena itu ia berharap di tahun 2024, semua tim PT Pusat Bekam Indonesia bisa menghadirkan prestasi-prestasi yang luar biasa.

“Mudah-mudahan di tahun 2024 nanti kita bisa mencapai goal satu tahun, baik untuk perusahaan maupun pribadi. Mari kita persiapkan diri dengan keteguhan dan kegigihan untuk mencapai goal tersebut,” kata Tika.

Menambahkan apa yang disampaikan Tika, CEO PT Pusat Bekam Internasional, Ustaz Sukma Wijaya mengajak semua pihak untuk pandai dan banyak bersyukur. Ia menjelaskan bahwa dengan bersyukur maka janji Allah akan ditambah nikmatnya.

“Kita harus menjaga rasa syukur karena diberi pekerjaan luar biasa, lingkungan yang Islami, dan kita juga berterima kasih kepada pimpinan sekaligus pendiri Pusat Bekam Internasional yaitu Ustaz Yusman Dawolu,” jelasnya.

Oleh karena itu, ia mengajak para pegawai untuk bekerja lebih keras dan sungguh-sungguh sambil selalu meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

Dalam sesi pemberian penghargaan, PT Pusat Bekam Internasional memberikan banyak kategori, mulai dari soal kepegawaian seperti yang paling banyak melakukan terapi bekam dan ruqyah, penjualan produk herbal, disiplin dan ramah dalam bekerja sampai kepada hal-hal keagamaan seperti pegawai yang paling banyak setoran hapalan Al-Qur’an, melaksakan puasa dan tahajud.

Untuk hadiah utama, diserahkan langsung oleh owner PT Pusat Bekam Internasional Dr. (HC) H. Yusman Dawolo M.Kom.I. Sebelum penyerahan hadiah umroh, Yusman memanggil sejumlah pegawai yang sebelumnya pernah mendapatkan hadiah umroh.

Para pegawai yang pernah umroh tersebut dimintai kesan dan pesan setelah melakukan perjalanan umroh. Saat mendapatkan hadiah umroh, semua merasa terkejut dan terharu bisa melaksanakan ibadah ke tanah susi.

Yusman berpesan, agar semua pegawai bersemangat untuk mendapatkan hadiah utama ini dengan menciptakan peluang dengan cara memajukan Pusat Bekam Internasional.

Adapun penerima hadiah umroh PT Pusat Bekam Internasional tahun 2023 adalah Irfan Nafauzi (Kepala Cabang Terbaik dari Jalan Gatot Subroto, Medan) dan Arif Nur Aziz (Direktur SDM PT Pusat Bekam Internasional).

“Saya ucapakan selamat kepada yang mendapatkan umroh, mudah-mudahan bisa berangkat dengan saya, karena umroh bagi saya itu momen untuk me-recharge keimanan sekaligus minta ampun kepada Allah. Kebahagiaan bagi saya memberikan hadiah ini, insyaallah Pusat Bekam akan terus berupaya memberikan terbaik untuk semuanya,” ujar Yusman.

Ia berpesan agar para karyawan terus meningkatkan jumlah pelanggan dengan memberikan pelayanan terbaik. “Dan untuk para kepala cabang harus melakukan kaderisasi bagi calon kepala cabang. Kader diperlukan untuk memimpin cabang baru di wilayah yang baru. Kita bersemangat dalam menyambut kesuksesan di tahun 2024 dan turut andil dalam membangun Indonesia emas pada tahun 2045,” harap Yusman.

Selain itu, Yusman juga berpesan agar seluruh pegawai khususnya menjadi jadi satu tim agar meningkatkan ukhuwah Islamiyah.

“Usahakan satu tim ukhuwahnya terjalin, satukan hati kalian, minta kepada Allah karena dialah yang menyatukan hati kaum muslimin. Karena ukhuwah yang bagus adalah yang saling mendukung, saling menolong dan melindungi,” jelasnya.

Terakhir ia berpesan kepada seluruh pegawainya agar selalu semangat dalam mencapai target, cita-cita dan impiannya.

red: adhila

Back to top button