NASIONAL

Digeruduk Massa Aksi Tolak LGBT, Pemkot Bogor Beri Jawaban Normatif

Bogor (SI Online) – Ratusan massa dari Forum Masyarakat Peduli Bogor (FMPB) menggelar aksi tolak LGBT di halaman Balaikota Bogor, Jumat (14/7/2023).

Dalam aksi itu, FMPB menuntut Pemerintah Kota Bogor untuk segera mengeluarkan aturan tegas untuk menangani masalah LGBT (lesbian gay biseks dan transgender).

Mereka meminta Wali Kota Bogor Bima Arya mengeluarkan Perwali terkait operasional pelaksanaan Peraturan Daerah (Perda) Pencegahan Penanggulangan Penyimpangan Seksual (P4S).

Menjawab tuntutan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sopiah mengatakan bahwa Pemkot Bogor akan terus mengawal aspirasi yang disampaikan.

“Kita sudah ada Perda P4S, sebagai landasannya kita punya. Perda harus ditindaklanjuti dengan Perwali. Saat ini, kita sudah koordinasi dengan Kabag Hukum dan memberikan masukan, itu proses,” kata Syarifah dihadapan massa aksi.

Syarifah mengakui bahwa idealnya setelah Perda terbit lalu perwali terbit dengan waktu 6 bulan. Hal tersebut sesuai amanah konstitusi yang terdapat dalam Perda P4S.

Namun setelah setahun lebih setelah terbitnya Perda, Perwali belum juga keluar.

Syarifah beralasan, pada tahun 2023, DPRD mengeluarkan Perda mengenai Hak Asasi Manusia (HAM). Pemkot akan menyingkronkan Perda P4S serta Perda HAM itu sendiri.

“Pada 2023 DPRD mengeluarkan Perda HAM, inipun kita sinkronkan karena ini saling terkait antara Perda HAM dan P4S,” tambahnya.

Pemkot berharap, dua Perda ini akan segera muncul Perwalinya sebelum masa jabatan Bima Arya habis.

“Kita koordinasi dengan Kabag Hukum. Perwali itu sudah mungkin sekitar 90 persen selesai. Tapi lagi minta fasilitasi di provinsi,” tambahnya.

Syarifah pun mengajak agar terus mengawal penerbitan Perwali ini. “Saya terbuka mengawal ini. Yang terpenting di akhir masa kepemimpinan beliau (Bima Arya) perwali sudah ada,” tandasnya.

Ia pun mengakui bahwa jawaban yang bisa diberikannya masih normatif sesuai kewenangannya.

baca juga: Gelar Aksi Tolak LGBT, FMPB Desak Wali Kota Bogor Terbitkan Perwali Perda P4S

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button