KESEHATAN

Ibu Hamil Konsumsilah Empat Vitamin dan Mineral Ini

Jakarta (SI Online) – Konsumsi makanan sehat dan beragam adalah cara terbaik mendapatkan vitamin dan mineral yang diperlukan janin pada masa kehamilan.

Suplemen dan vitamin tambahan bisa jadi solusi mencegah risiko tubuh kekurangan nutrisi.

Kevin Adrian, dokter dari Alodokter, umat (23/08/2019) mengatakan, beberapa kandungan terpenting yang paling diperlukan oleh ibu hamil dari suplemen kehamilan adalah asam folat, vitamin D, kalsium dan zat besi.

Asam folat

Asam folat diperlukan untuk mencegah terjadinya neural tube defect (NTD), yaitu cacat pada sistem saraf bayi. NTD biasanya mulai berkembang pada 28 hari pertama setelah pembuahan.

Pada masa itu, kebanyakan perempuan bahkan belum menyadari bahwa mereka hamil. Oleh karena itu perempuan yang sedang menjalani program kehamilan, disarankan mengonsumsi 400 -800 mikrogram asam folat setiap hari sampai kehamilan mencapai usia 3 bulan.

Asam folat alami dari makanan seperti sayuran hijau, sereal atau gandum, kacang-kacangan, dan jeruk. Namun suplemen kerap tetap diberikan karena asam folat dalam bentuk suplemen atau tablet lebih mudah diserap tubuh.

Vitamin D dan kalsium

Ibu hamil atau ibu menyusui disarankan mengonsumsi 10 mikrogram vitamin D dan 1.000 mg kalsium tiap hari. Vitamin D dan kalsium berperan dalam kesehatan tulang dan gigi dan pada masa kehamilan berguna menunjang pertumbuhan tulang bayi.

Kekurangan vitamin D membuat anak-anak rentan untuk mengalami pertumbuhan tulang yang abnormal.

1 2Laman berikutnya

Artikel Terkait

Back to top button