KULINER

Ingin Menikmati Nasi Kapau Terenak di Bukittinggi? Ini Lima Rumah Makan yang Bisa Anda Kunjungi

  1. Nasi Kapau Uni Lis

Berada di lokasi Los Lambuang Pasar Lereng Bukittinggi, Nasi Kapau Uni Lis merupakan salah satu tempat menikmati nasi kapau yang menjadi primadona bagi para pengunjung.

Pada hari libur atau akhir pekan biasanya pengunjung akan sedikit antri untuk mendapatkan tempat duduk dan menikmati sepiring nasi kapau yang lezat.

Nasi Kapau Uni Lis dibuka mulai dari pukul 08.00 – 18.00 WIB. Menu andalannya adalah Nasi kapau dengan dendeng kering dan juga tambunsu.

Terdapat juga berbagai pilihan lauk lainnya, yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp25.000,-

Kualitas rasanya tidak perlu diragukan, ramainya pengunjung yang datang dari berbagai daerah, bahkan dari luar ke Sumatra Barat membuat Nasi Kapau Uni Lis semakin terkenal.

Jika kamu sedang berada di Kota Bukittinggi, dan ingin menikmati sepiring nasi kapau lengkap dengan berbagai lauk yang bisa dipilih, Warung Makan Uni Lis menjadi pilihan terbaik.

Tepat berada di jantung Kota Bukittinggi, sehingga sangat mudah ditemukan, bahkan hanya berjalan sekitar 10 menit dari Jam Gadang.

Lokasi: Jl. Pemuda Los Lambuang Wisata, Benteng Pasar Atas, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi.

  1. Nasi Kapau Roza

Nasi Kapau Roza memiliki lokasi yang sangat strategis, karena tempatnya terletak dekat dengan Pasar Aur Kuning, sehingga sangat mudah diakses oleh para pengunjung.

Tidak perlu khawatir tentang tempat parkir karena tersedia fasilitas parkiran yang luas dan mampu menampung banyak pengunjung.

Nasi Kapau Roza buka mulai dari pukul 06.30 – 17.00 WIB. Bagi kamu yang ingin mencicipi nasi Kapau Roza cukup menggoreh kocek mulai dari Rp.25.000,- Rp. 50.000,-.

Restoran Nasi Kapau ini dikenal sebagai tempat yang sering dikunjungi oleh para karyawan sekitar Kota Bukittinggi terutama saat jam makan siang tiba. Di depan restoran, terdapat ragam lauk pauk yang menarik perhatian.

Harganya memang sedikit lebih mahal daripada umumnya, tetapi rasa, kualitas dan kelezatan nasi kapaunya benar-benar membuat harga menjadi sepadan.

Kami juga merekomendasikan dendeng kariang sebagai lauk makan siang nasi kapau dengan tekstur krispi pedas yang menggoda selera.

Pelayanan yang diberikan juga terbilang cepat dan pegawai restoran yang ramah dan murah senyum.

Bagi mereka yang mencari sarapan atau makan siang yang lezat, restoran Nasi Kapau ini merupakan pilihan yang sangat direkomendasikan.

Disarankan untuk lebih datang lebih awal agar tidak kehabisan tempat dan lauk yang masih banyak tersedia.

Lokasi: Jl. By Pass, Aur Kuning, Kec. Aur Birugo Tigo Baleh, Kota Bukittinggi.

Laman sebelumnya 1 2 3 4Laman berikutnya

Artikel Terkait

Back to top button