DAERAH

IPWI-KPM Perkuat Sinergi Bangun Pengusaha Muslim Indonesia

Makassar (SI Online) – Ikatan Pengusaha Wahdah Islamiyah (IPWI) bersama dengan Komunitas Pengusaha Muslimah (KPM) Wahdah Islamiyah menggelar seminar dan talkshow nasional bertema “Bangun Pengusaha Muslim Indonesia”, di Hotel Myko, Jalan Boulevard, Kota Makassar, Ahad (15/11/2021).

Acara yang diikuti ratusan pengusaha muslim dan muslimah itu digelar setelah shalat Zhuhur sesaat pasca pelaksanaan Silaturahmi Nasional (Silatnas) Wahdah Islamiyah.

Dalam sambutannya, Ketua IPWI, Saifullah Parewangi, menyampaikan bahwasanya penyelenggaraan acara tersebut merupakan rangkaian dari road to Muktamar IV Wahdah Islamiyah yang akan dihelat pada 18-22 Desember 2021.

Menurutnya, penguatan keilmuan dalam berbisnis bagi seluruh kader Wahdah Islamiyah sangat penting.

“Karena 10 tahun yang akan datang Wahdah Islamiyah akan mengelola jutaan kader, sehingga road map-nya sudah harus jelas. Kita harus memikirkan langkah menuju 10 tahun yang akan datang,” kata Saifullah.

Pada kesempan itu, dia mencontohkan rumah makan Coto Abah dan usaha busana muslim, Rumah Jahit Akhwat (RJA), yang merupakan dua buah unit usaha yang dikelola pengusaha Wahdah Islamiyah, yang disebutnya mampu memperlihatkan hasil mencengangkan dalam perjalanan bisnisnya.

Olehnya, guna melejitkan keunggulan bisnis para pengusaha Wahdah Islamiyah dan menyongsong target lembaga dalam mencetak satu rumah satu pengusaha, IPWI menghadirkan trainer bisnis yang cukup berpengalaman dan sangat terkenal, yakni coach Ridwan Abadi. []

Artikel Terkait

Back to top button