Jangan Lupa, PDIP Pernah Berjuang Habis-habisan agar TAP MPRS Larangan PKI Dicabut
Bagaimana suara dari kelompok Islam garis keras? Bukankah mereka yang paling keras menentang soal pencabutan Tap MPR tentang komunis?
Uaduh, terus terang saya tidak tahu bagaimana perkembangannya, secara mendetail. Yang jelas, keputusannya memang belum ada. Saya kira, adanya perbedaan, biasa-biasa saja. Ini kan dalam kerangka demokrasi. Nggak usah dibesar-bersakanlah
Artinya, kelompok yang tidak setuju dengan gagasan PDIP besar juga?
Saya nggak ngomong begitu, lho. Kalau memang ada yang pro dan kontra, biasa sajalah. Marilah kita membiasakan diri dengan adanya perbedaan. Begini ya, adanya suara yang berkembang dalam pembahasan tersebut, membuat kami sadar.
Soal usulan agar nama Soekarno direhabilitasi, apakah untuk menaikkan pamor PDIP?
Ah, jangan dikait-kaitkanlah semuanya dengan PDIP. Kami melihat, nama baik Soekarno memang pantas untuk diperbaiki. Kita semua tahu, bagaimana kepemimpinan serta sepak terjang Bung Karno. Beliau adalah negarawan yang patut diteladani. Dan, semua rakyatpun tahu itu. Saya kira, mereka pun setuju kalau Soekarno mendapatkan rehabilitasi.
Bagaimana dengan pencabutan Tap MPR soal komunis?
Kita seharusnya melihat bagaimana perjuangan yang telah dilakukan Bung Karno. Berbagai masaah dilalui serta diselesaikannya dengan damai dan aman-aman saja. (IP)