Langkah Tepat Raih Manfaat Besar dari Al-Qur’an
Yang ketika, syarat agar Al-Qur’an dapat mempengaruhi hati kita adalah fokus dalam mendengar, memahami, dan mengamalkannya.
Yang keempat, apa yang membuat kita terhalang dari Al-Qur’an adalah kelalaian. Inilah kondisi yang bertentangan dengan kesadaran seseorang akan kebenaran Al-Qur’an dan fokus dalam mengimplementasikannya. Yaitu bila hati yang berada dalam kondisi lalai. Oleh karena itu, penting untuk menghadirkan diri dalam kondisi yang sadar, kondisi stand-by, dan siap untuk menerima kebenaran ayat Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Saudaraku sekalian, poin penting yang ingin saya sampaikan adalah tidak ada narasi yang lebih penting dari narasi Al-Qur’an. Jihad yang paling hebat yang harus kita lakukan di negeri ini adalah jihad melawan orang-orang yang mengingkari Allah dan melawan perintah-Nya dengan Al-Qur’an. Bukan dengan senjata atau kekerasan.
Maka barang siapa yang ingin mati syahid dan hidup sebagai mujahid, maka jihad yang paling besar yang harus kita lakukan saat ini adalah jihad membaca Al-Qur’an dan jihad mengamalkan Al-Qur’an hingga dalam setiap aspek kehidupan. Berargumen dengan Al-Qur’an dan kita rontokkan kekuatan kufur dengan kekuatan pengaruh Al-Qur’an. Ini jihad besar dan barang siapa yang mengambil pilihan hidup seperti ini, maka insyaallah kelak ia mati dalam keadaan syahid. []
KH Bachtiar Nasir, Pimpinan AQL Islamic Center.