NASIONAL

Mahfud MD Minta Polri Periksa Pendeta Saifuddin Ibrahim

Selain itu, pernyataan tersebut juga merupakan bentuk provokasi, dan mengadu domba antar umat beragama.

“Kita tidak akan melarang orang berbicara, tapi jangan memprovokasi hal-hal yang sensitif seperti itu,” tutur Mahfud MD.

Sebelumnya, Saifuddin Ibrahim menjadi perbincangan hangat di media sosial usai meminta Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas agar menghapus 300 ayat Al-Qur’an

Dalam video berdurasi sembilan menit yang diunggah pada Senin (14/3/2022) itu, pria yang berprofesi sebagai pendeta itu mengaku sudah menyampaikan berulang kali kepada Menag terkait hal tersebut.

“Saya sudah mengatakan berulang kali kepada Pak menteri Agama dan inilah menteri agama yang saya kira menteri agama yang toleransi dan damai tinggi terhadap minoritas,” ucap Saifuddin.

“Mohon menteri agama agar situasi seperti ini dikondusifkan, jangan takut dengan kadrun,” kata dia.

red: farah abdillah

Laman sebelumnya 1 2

Artikel Terkait

Back to top button