NASIONAL

Rajut Persatuan, Simpul Perjuangan Jakarta Luncurkan Pengajian Warga Jakarta

Jakarta (SI Online) – Gerakan Simpul Perjuangan Jakarta meluncurkan pengajian perdana yang bernama “Pengajian Warga Jakarta” pada Senin malam (18/1/2020).

Pengajian yang dilaksanakan melalui webinar itu dihadiri ratusan peserta dari berbagai kalangan, khususnya para pimpinan ormas dan lembaga yang berkiprah di Jakarta.

Koordinator Simpul Perjuangan Jakarta Sutrisno Muslimin mengatakan, Simpul Perjuangan Jakarta adalah gerakan yang belum lama ini dideklarasikan untuk merajut persatuan warga Jakarta melalui simpul-simpul atau tokoh umat.

Pengajian perdana ini sekaligus dilakukan pembacaan tahlil dan zikir untuk mengenang tujuh hari wafatnya sang pejuang Jakarta yaitu Ustaz Aslih Ridwan yang telah wafat pada Selasa 12 Januari 2021 lalu.

Menurut Sutrisno, almarhum Aslih Ridwan semasa hidupnya berjuang untuk mempersatukan umat Islam walaupun dari berbagai latar belakang. Karena itu, perjuangan tersebut harus dilanjutkan bersama.

“Boleh kita berbeda pandangan tetapi kita ini satu jangan berpecah karena perbedaan itu,” kata Sutrisno.

Selain itu, perjuangan Aslih Ridwan yang penting juga untuk dilanjutkan adalah perjuangan almarhum dalam merawat anak-anak yatim dan dhuafa.

Gerakan Simpul Perjuangan Jakarta sendiri, kata Sutrisno, dideklarasikan seminggu sebelum wafatnya Ustaz Aslih Ridwan.

Gerakan ini didukung berbagai elemen masyarakat di Jakarta seperti Hidayatullah, Dewan Da’wah, Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI), Bang Japar, Forum RT RW, Badan Koordinasi Majelis Taklim (BKMT), Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) dan berbagai ormas lainnya.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button