NASIONAL

Ribuan Mahasiswa di Depan Gedung DPR Sempat Ditembaki Gas Air Mata

Jakarta (SI Online) – Mahasiswa yang berdemo di depan gedung DPR RI, Senin, 11 April 2022 sempat ditembaki gas air mata.

Meski demikian, massa tidak meninggalkan tempat dan hanya mundur dari lokasi depan gedung DPR.

“Kita atur strategi, kami tidak akan mundur,” kata orator dari mobil komando.

Mereka mengingatkan aparat untuk tidak menggunakan kekerasan.

“Jangan tembaki pak, kami ini membawa tuntutan rakyat, kami hanya menyampaikan pendapat,” kata orator.

Kepada kawan-kawan mahasiswa ia menyemangati untuk tidak gentar. “Sesungguhnya hidup dan matiku untuk Tuhan Yang Maha Esa. Sesungguhnya hidup kami demi untuk Indonesia sejahtera,” tambahnya.

Mereka juga mengingatkan bahwa pemerintah telah meminta aparat keamanan untuk tidak menggunakan kekerasan.

“Kemarin Menkopolhukam Mahfud MD meminta untuk tidak ada kekerasan. Mana buktinya?” kata orator.

Pantauan Suara Islam, hingga saat ini pukul 16.30, mahasiswa masih bertahan di sekitar gedung DPR.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button