OPINI

Setelah Deklarasi Anies, Apa Selanjutnya?

Sementara itu Surya Paloh menyerahkan sepenuhnya kepda ARB untuk memilih dan menetapkan siapa cawapresnya.

Surya Paloh berpendapat nantinya agar presiden dan wakil presiden solid, harmonis dan kompak menjalankan pemerintahan.

Masalah krusial lainnya seperti pembagian portfolio kabinet dan tanggung jawab pendanaan/logistik belum tuntas dibahas secara menyeluruh.

Siapakah Cawapres ARB?

Surya Paloh nampaknya tidak terlalu risau dengan siapa yang akan dampingi ARB dan jika PD dan PKS bersikukuh dengan cawapresnya masing-masing dan menemukan jalan buntu maka cawapres non PD dan PKS menjadi cawapres alternatif.

Agustus lalu tersiar kabar Muhammad Jusuf Kalla, mantan Wapres, menemui SBY dan AHY membicarakan cawapres alternatif tersebut dan nama Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur dan Ketua Umum Muslimat NU mengemuka. Namun sampai hari ini belum ada kesepakatan.

Sementara itu rumor beredar nama-nama cawapres baik dari kalangan sipil selain Khofifah, Ridwan Kamil (Gubernur Jabar), Sandiaga Uno (Menteri Pariwisata) maupun kalangan militer seperti Gatot Nurmantyo (mantan Panglima TNI) dan Andika Perkasa (Panglima TNI).

Masyarakat menunggu koalisi Nasdem, PKS dan PD terwujud serta dapat mendeklarasikan pasangan capres dan cawapres pada tanggal 10 nopember 2022. Kita tunggu. []

Abdul Malik, Direktur Centre of Study for Indonesian Leadership (CSIL)

Laman sebelumnya 1 2

Artikel Terkait

Back to top button