#Anies Capres 2024NASIONAL

Terima Tantangan NasDem, Anies: Bismillah, Siap Jalan Bersama

Jakarta (SI Online) – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan diri siap menerima tantangan dari Partai Nasional Demokrat (NasDem) untuk menjadi calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.

Anies mengatakan, dirinya menyambut ajakan dari Ketua Umum Surya Paloh dan kader NasDem lainnya demi jalan bersama untuk meneruskan membangun di negeri Indonesia.

Baca juga: Partai NasDem Resmi Usung Anies Baswedan sebagai Capres 2024

“Dengan mohon rida Allah SWT dan kerendahan hati. Bismillah kami terima, kami siap jalan bersama,” tegas Anies di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (03/10/2022).

Anies mengaku tidak ragu ketika diajak Surya Paloh dan NasDem menjadi Capres.

“Ketika bang Surya dan teman-teman NasDem ajak kami berdampingan teruskan republik ini, perbaiki yang kurang, tuntaskan yang belum, maka dengan mohon ridha Allah dan seluruh kerendahann hati, kami terima demi bangsa Indonesia,” ujar Anies.

Gubernur DKI Jakarta ini meminta doa semua pihak agar perjalanan menuju RI 1 menjadi mudah. Dia juga berbicara bahwa konsistensi butuh keberanian dalam gagasan dan tindakan.

“Dengan memohon doa semua, insyaallah perjalanan panjang ini tidak menjadi perjalan yang berat tapi jadi perjalanan yang ringan,” tutup Anies.

Sebelumnya, Partai NasDem resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden di Pemilu 2024.

Deklarasi diumumkan secara langsung oleh Ketua Umum NasDem Surya Paloh di Kantor DPP Partai NasDem, Gondangdia, Jakarta Pusat.

red: farah abdillah

Artikel Terkait

Back to top button