NASIONAL

Usai ke NU dan Muhammadiyah, Kapolri Datangi Rabithah Alawiyah

Jakarta (SI Online) – Setelah mendatangi NU dan Muhammadiyah, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkunjung ke kantor pusat organisasi para habaib di Indonesia, Rabithah Alawiyah di Jl TB Simatupang, Jakarta Selatan, Sabtu (30/01/2021).

Kedatangan Listyo disambut langsung oleh Ketua Umum Rabithah Alawiyah Habib Zen bin Smith.

Dalam acara silaturahmi tersebut, Listyo menitipkan pesan kepada tokoh-tokoh Rabithah Alawiyah untuk membantu menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada umat.

“Banyak bahasa hukum, kepolisian, yang kalau langsung disampaikan ke masyarakat perlu ada penerjemahan, jadi tadi kami sampaikan ke beliau-beliau, ‘Pak titip supaya pesan kamtibmas kami bisa disampaikan ke umat dengan bahasa-bahasa umat,” kata Listyo dalam konferensi pers di Kantor Rabithah Alawiyah, Sabtu (30/01/2021).

“Tentunya itu akan sangat membantu untuk menjaga situasi yang bisa lebih kondusif,” imbuhnya.

Listyo menyatakan kunjungan itu merupakan lanjutan dari rangkaian silaturahmi ke sejumlah ormas keagamaan, seperti NU dan Muhammadiyah.

“Kami tadi di dalam berdiskusi ke depan agar bisa membangun sinergi yang lebih baik, khususnya bagaimana sinergi antara umara dengan ulama di dalam melaksanakan berbagai macam program kegiatan,” ucap dia.

1 2Laman berikutnya

Artikel Terkait

Back to top button