DAERAH

Wali Kota Bima Arya Hadiri Peresmian Masjid Al Hijri II Bogor

Bogor (SI Online) – Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto turut hadir dalam peresmian pembangunan Masjid Al Hijri II di Kampus Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Kota Bogor, Selasa sore (11/4/2023).

Selain meresmikan lantai dua Masjid Al Hijri II, Wali Kota Bogor juga turut memberikan bantuan Pemerintah Kota Bogor senilai 250 juta rupiah.

Dalam sambutannya, Bima Arya menyampaikan rasa syukur atas terselesaikannya lantai dua Masjid Al Hijri II sebagai sarana tempat ibadah para jemaah.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas tujuan pembangunan masjid tersebut sebagai pusat peradaban khususnya di Kota Bogor.

“Menjadikan masjid sebagai pusat peradaban itu sangat baik, namun itu tidak mudah karena tentunya akan melewati berbagai kendala,” ujarnya.

Meski demikian, kata Bima, Masjid Al Hijri II yang lokasinya menyatu dengan lembaga pendidikan UIKA akan memudahkan mewujudkan cita-cita sebagai pusat peradaban.

Ia berharap, momen peresmian tersebut lebih merekatkan silaturahim antara UIKA dan Pemerintah Kota Bogor.

Bima juga mengucapkan terima kasih kepada UIKA atas kontribusinya selama ini khususnya upaya membangun masyarakat yang Islami.

Pada acara peresmian itu, Bima didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah yang juga menjadi salah satu pewakaf Masjid Al Hijri II Kota Bogor.

Peresmian Masjid Al Hijri II yang dipimpin oleh KH Didin Hafidhuddin (Ketum BKsPPI) dan Endin Mujahidin (Rektor UIKA) itu dihadiri banyak ulama dan tokoh, mereka antara lain Suswono (Mantan Menteri Pertanian), KH Mad Rodja (Pimpinan Ponpes Darul Muttaqin), Buya Ibdalsyah (DKM Al Hijri), Dwi Sudharto (Ketua Yayasan RSIB), Alwi Rasyid (Pimpinan As Syafiiyah), Hendri Tanjung (Komisioner BWI), KH Abbas Aula (Pimpinan Ponpes Qur’an wal Hadis), KH Badruddin Subhki dan lainnya.

Selain para ulama dan tokoh, peresmian tersebut juga dihadiri para pewakaf yang selama ini memberikan sebagian hartanya untuk pembangunan Masjid Al Hijri II Bogor.

Usai peresmian, para ulama dan tokoh serta jemaah melakukan buka puasa bersama sambil beramah tamah.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button