DAERAH

Wujudkan Amanah Wakaf, RS Islam Bogor Resmikan Gedung Umar bin Khattab

Pembangunan gedung ini merupakan amanah yang telah diwariskan oleh Almarhum Kiai Haji Soleh Iskandar, pendiri RS Islam Bogor. Beliau telah meletakkan fondasi perjuangan dalam pelayanan kesehatan Islami, dan kini tugas generasi penerus adalah melanjutkan serta mengembangkan amanah tersebut agar manfaatnya semakin luas.

RS Islam Bogor telah menyelesaikan pembangunan Gedung Umar Bin Khattab yang terdiri dari empat lantai dengan luas 2.359,8 m2 dengan nilai biaya Rp18,39 Miliar. Gedung ini hadir berkat wakaf umat serta dukungan dari berbagai pihak dan akan digunakan untuk berbagai layanan medis krusial, di antaranya: ICU (Intensive Care Unit), NICU (Neonatal Intensive Care Unit), PICU (Pediatric Intensive Care Unit), Perina (Perinatologi), Ruang Operasi, VK (Verloskamer), Hemodialisa, dan Ruang Rawat Inap Kebidanan.

Dengan adanya fasilitas baru ini, RS Islam Bogor semakin siap untuk menjawab tantangan di dunia kesehatan. ICU dan PICU yang lebih modern akan menyelamatkan lebih banyak nyawa, ruang NICU akan menjadi tempat bagi bayi-bayi prematur untuk tumbuh kuat, fasilitas hemodialisa akan memberikan harapan baru bagi pasien dengan gangguan ginjal, serta ruang VK dan OK akan menjadi saksi lahirnya generasi penerus umat yang sehat dan kuat.

Banyaknya bantuan yang masuk dalam pembangunan ini sangat luar biasa, beberapa di antaranya: PT PLN Persero membantu revitalisasi listrik R, Keluarga Besar BPK Edi Tasman mewakafkan pembangunan lantai 3, IPHI/YPHB membantu pembangunan ruang ICU, BSI membantu pengadaan satu unit ambulans, BAZNAS membantu pengadaan beberapa alat kesehatan, YBM PLN, BRILian, dan masih banyak lagi beberapa pihak yang membantu dalam pembangunan Gedung Umar Bin Khattab.

Penghargaan dan terima kasih disampaikan secara khusus kepada His Excellency Mr. Ambassador Prof. Dr. Talip Küçükcan bersama TIKA yang telah membantu pengadaan alat kesehatan di Ruang ICU. Sebagai penghargaan, ruang ICU diberi nama “Ruang ICU Presiden Recep Tayyip ErdoÄŸan,” .

Dari Fungsi sosial, sebagai rumah sakit wakaf, RS Islam Bogor terus memperluas manfaat bagi masyarakat melalui berbagai program sosial, seperti Jumat Berkah, khitanan massal, bantuan bencana alam, edukasi dan pelayanan kesehatan gratis. Khusus kaum dhuafa, sampai dengan akhir bulan Februari 2025 Yayasan membantu menggratiskan layanan kesehatan bagi 487 pasien dhuafa, dengan total nilai bantuan mencapai lebih dari Rp 2 Miliar.

Sebagai bagian dari rangkaian acara peresmian ini, RS Islam Bogor juga mengadakan “Pasar Sehat Gratis”, sebuah inisiatif sosial bagi masyarakat kurang mampu. Program ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok (Sembako) untuk 200 penerima manfaat . Melalui program ini, RS Islam Bogor ingin memberikan manfaat nyata bagi masyarakat serta memastikan bahwa pelayanan kesehatan yang berkualitas dapat dinikmati oleh semua kalangan.

Sebagai simbolisasi peresmian, Wali Kota Bogor, perwakilan Kedutaan Besar Turki, serta para wakif diundang untuk menandatangani prasasti, sebagai wujud komitmen bersama dalam mengembangkan pelayanan kesehatan berbasis Islam di Kota Bogor.[]

Laman sebelumnya 1 2

Artikel Terkait

Back to top button