INTERNASIONAL

Xi Jinping Jadi Presiden China Periode Ketiga, Megawati Ucapkan Selamat

Jakarta (SI Online) – Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengucapkan selamat kepada pemimpin Partai Komunis China (PKC) Xi Jinping yang telah terpilih sebagai Presiden China periode ketiga pada Jumat (10/03).

“Selain mengucapkan selamat, Ibu Megawati Soekarnoputri juga memberikan apresiasi atas keberhasilan Tiongkok di dalam mendorong perdamaian dunia, dengan mengambil prakarsa rekonsiliasi antara Arab Saudi dan Iran,” ungkap Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (11/03/2023) seperti dilansir ANTARA.

Baca juga: Xi Jinping Jadi Presiden China untuk Periode Ketiga, Ada yang Mau Niru?

Hasto mengeklaim, kesuksesan China itu senafas dengan semangat Dasa Sila Bandung dalam Konferensi Asia Afrika dan Gerakan Non Blok yang dipelopori Indonesia melalui kepemimpinan Bung Karno.

Menurut dia, perubahan konstelasi geopolitik di Timur Tengah tersebut sangat penting bagi perdamaian kawasan dan dunia.

Sebelumnya, Xi Jinping secara resmi ditetapkan sebagai Presiden China untuk periode ketiga pada Jumat (10/3).

Xi diambil sumpah dalam Sidang Pleno Ketiga Kongres Rakyat Nasional (NPC) di Great Hall of the People, di Beijing, China (10/3).

red: a.syakira

Artikel Terkait

Back to top button