FINANSIAL

Frugal Living, Hidup Hemat Ala Sakinah Finance

Ketiga, mulailah dengan menghitung jumlah pendapatan yang akan diterima. Syarat utama dalam menghitung pendapatan adalah harus konservatif. Buat anggaran pendapatan yang realistis yang berasal dari sumber yang jelas. Misalnya hasil bisnis baru, pembayaran piutang oleh teman, bonus, gaji ke-13.

Keempat, susunlah anggaran belanja secara komprehensif dan susun sesuai dengan prioritas. Kalau perlu, susunlah sesuai dengan skala prioritas tersebut, misalnya primer, sekunder, atau tersier. Dalam istilah agama, skalanya adalah dharuriyyat, hajiyyat, dan tahsiniyyat. Penyusunan dengan skala ini penting untuk menentukan mana yang benar-benar perlu dan mana yang bisa dikurangi atau dihilangkan, sekiranya budget kita defisit.

Kelima, anggaran belanja harus menampung unsur-unsur penting dalam hidup kita, seperti zakat, infaq, kebutuhan dapur, liburan, emergensi, dan hal lain yang mungkin sangat spesifik. Selain itu, untuk yang sudah menikah, perlu juga disepakati masing – masing suami dan istri memiliki daftar harta dan kewajiban sendiri, tentu saja bisa ditulis di dalam satu buku atau diketik dalam satu file.

Hal ini sangat baik untuk membiasakan transparansi keuangan dalam keluarga yang dapat meningkatkan suasana harmonis. Manfaat lainnya adalah untuk saling mengingatkan kewajiban zakat atas harta yang dicatat juga berguna ketika menunaikan utang dan wasiat serta menghitung harta waris ketika salah satu pasangan meninggal dunia.

Keenam, nikmati dan buatkan kegiatan ini menyenangkan. Kalau perlu, buat kompetisi di antara sesama anggota keluarga, misalnya siapa yang sangat taat dengan anggaran akan mendapatkan hadiah misalnya kado atau sesuatu yang disukai.

Ketujuh, tentu saja yang terpenting adalah membangun disiplin dalam mematuhi dan melaksanakan apa yang sudah dianggarkan dan disepakati bersama. Oleh karena itu, fokus utama dalam membiasakan frugal living adalah adanya niat dan tekad yang kuat dari semua anggota keluarga dalam menggapai ridha Allah SWT. Wallahu a’lam bis-shawaab. Salam Sakinah!

Murniati Mukhlisin dan Reza Jamilah Fikri
Sakinah Finance

Laman sebelumnya 1 2

Artikel Terkait

Back to top button