NASIONAL

Institut Tazkia Kembali Raih Penghargaan GIFA 2021

Jakarta (SI Online) – Lembaga yang fokus dalam riset dan award Perusahaan Global; EdBiz kembali mengadakan Global Islamic Finance Award (GIFA) 2021.

Selepas melakukan riset dari seluruh perusahaan dan lembaga yang memiliki kiprah nyata dalam perkembangan ekonomi syariah, terpilih beberapa perusahaan serta lembaga yang terbukti berkiprah nyata memberikan dampak positif bagi dunia ekonomi syariah.

Diantara lembaga kelas dunia tersebut, adalah Institut Agama Islam (IAI) TAZKIA yang ikut terpilih. IAI Tazkia terpilih sebagai Championship Award – Education in Islamic Banking & Finance 2021.

Penghargaan global ini, bukan kali pertamanya Tazkia dapatkan, tahun sebelumnya, IAI Tazkia juga mendapatkan penghargaan dalam bidang yang sama.

Penghargaan ini adalah amanah, serta buah dari kesungguhan para pendahulu Tazkia juga seluruh civitas Tazkia yang tiada hentinya mensyiarkan Ekonomi Syariah dimanapun berada.

Rektor Tazkia sebagai nakhoda kampus bersama manajemen, serta dosen-dosen Tazkia yang diisi oleh para pakar di bidangnya, juga seluruh alumni serta mahasiswa memiliki peran dalam terwujudnya penghargaan ini serta menjadi dorongan untuk berkontribusi lebih dalam syiar yang lebih luas.

Rektor Tazkia Prof. Murniati Mukhlisin, CFP menyampaikan harapan besar agar Indonesia menjadi Global Islamic Finance Hub (Pusat Keuangan Islam Global)

“Tazkia siap menjadi garda terdepan mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) terbaik mewujudkan cita-cita besar membumikan ekonomi syariah sebagai sistem ekonomi solusi atas berbagai permasalahan ekonomi saat ini,” kata Murniati.

red: adhila

Artikel Terkait

Back to top button