Kesederhanaan Hamka
Bila Mohammad Natsir lebih terkenal sebagai seorang politisi Muslim yang hidupnya sederhana, Hamka terkenal sebagai ulama besar Nusantara yang kepribadiannya kuat dan hidupnya bersahaja. Ia pun tidak suka menumpuk kekayaan harta benda, meski kesempatan itu terbentang luas baginya.
Karena keulamaannya dan pribadinya yang bersahaja, Hamka tiap hari tidak kurang menerima tamu 10 sampai 15 orang. Mereka datang kepadanya untuk curhat dan menanyakan berbagai hal. Mereka menanyakan tentang problematika keluarga, anak, seputar ajaran Islam dan lain-lainnya. Di meja ruang khusus berkonsultasi itu, menurut anaknya Afif Hamka, tersedia tissue yang sering dipakai oleh para tamu untuk menyeka air mata karena tidak tahan dengan curhatnya. Selain itu tak sedikit juga yang datang untuk menjadi mualaf, masuk Islam.
Yang banyak membuat orang terperangah, meski tiap hari Hamka membuka konsultasi ‘psikologi agama’ ini, ia tidak pernah meminta imbalan uang jasa sama sekali. Bahkan ia pun tidak meletakkan kotak amal di ruangan itu dengan maksud agar para tamu dapat sukarela merogoh kantongnya memasukkan uangnya di sana. Ia melakukan itu karena panggilan jiwa dan keikhlasannya yang tinggi. Bahkan tak jarang ia justru memberi ongkos kepada orang yang datang karena sangat butuh uang untuk ongkos perjalanan atau balik kampung.
Begitulah Hamka ulama besar ini dalam kehidupannya sehari-hari. Tidak seperti banyak ulama sekarang, bagi Hamka uang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan saja. Tidak terbesit sama sekali dalam hatinya untuk menumpuk uang di rumahnya, apalagi dari jalan yang haram (suap misalnya).
Wartawan, Sastrawan dan Ulama
Haji Abdul Malik Karim Amrullah atau Hamka lahir di kampung Molek, Maninjau, Sumatera Barat, 17 Februari 1908 dan meninggal di Jakarta, 24 Juli 1981. Ayahnya Syekh Abdul Karim bin Amrullah, yang dikenal sebagai Haji Rasul, merupakan pelopor Gerakan Islam di Minangkabau, sekembalinya dari Makkah pada tahun 1906.
Hamka dididik agama dengan bagus oleh ayahnya sejak kecil. Ketika usia 10 tahun, ayahnya mendirikan Sekolah Thawalib di Padang Panjang. Di situ Hamoa mempelajari agama dan mendalami bahasa Arab. Hamka juga pernah mengikuti pengajaran agama di surau dan masjid yang diberikan ulama terkenal seperti Syeikh Ibrahim Musa, Syekh Ahmad Rasyid, Sutan Mansur, R.M. Surjopranoto dan Ki Bagus Hadikusumo.
Sejak muda, dikenal sebagai seorang pengelana. Bahkan ayahnya, memberi gelar Si Bujang Jauh. Pada usia 16 tahun ia merantau ke Jawa untuk menimba ilmu agama lebih mendalam. Ia menjalin hubungan dan berguru dengan HOS Tjokroaminoto, Ki Bagus Hadikusumo, RM Soerjopranoto, dan KH Fakhrudin.
Setelah setahun lamanya berada di Jawa, pada bulan Juli 1925 Hamka kembali ke Padang Panjang. Di Padang Panjang, ia menulis majalah pertamanya berjudul Chatibul Ummah, yang berisikan kumpulan pidato yang didengarkannya di Surau Jembatan Besi, dan Majalah Tabligh Muhammadiyah. Ia juga sempat beberapa kali ceramah di sana, tapi pidatonya itu dikritik tajam oleh ayahnya, “Pidato-pidato saja adalah percuma, isi dahulu dengan pengetahuan, barulah ada arti dan manfaatnya pidato-pidatomu itu”.