NASIONAL

Partai Pelita Bentukan Din Syamsuddin Resmi Dukung AMIN

Jakarta (SI Online) – Partai Pelita secara resmi mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) pada Pilpres 2024 mendatang.

Dukungan itu diberikan karena sesuai dengan arah partai tersebut yang mengusung konsep perubahan.

“Meskipun kami tidak bertanding di Pemilu 2024, kami siap berjuang bersama-sama,” kata Ketua Umum Partai Pelita Ari Chandra Kurniawan di Jakarta, Ahad (10/12/2023) seperti dilansir ANTARA.

Ari mengatakan meskipun partai yang dipimpinnya itu tidak menjadi peserta Pemilu 2024, semua mesin partai yang sudah ada di seluruh provinsi akan digerakkan untuk mendukung AMIN pada Pilpres 2024.

Menurut dia, dukungan yang diberikan kepada AMIN itu karena visi, misi, dan gagasan paslon tersebut sesuai dengan arah Partai Pelita. Sehingga, Partai Pelita kemudian menerbitkan dua surat keputusan (SK) yang menyatakan dukungan terhadap AMIN.

Setelah pengurus Partai Pelita resmi dilantik, partai tersebut mengeluarkan surat pertama untuk internal dan surat kedua untuk memberikan dukungan kepada AMIN.

“Jadi, dukungan ini langsung kami berikan kepada AMIN untuk menjadi presiden dan wakil presiden,” tutur Ari.

Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan AMIN Muhammad Syaugi mengatakan dukungan dati Partai Pelita disambut sangat baik dan sebenarnya akan diterima secara langsung oleh capres Anies Baswedan.

“Sebenarnya, Pak Anies akan hadir di sini. Namun, karena ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan, maka beliau mewakilkan kepada saya,” kata Syaugi.

Partai Pelita adalah partai politik bentukan mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin. Di partai baru ini Din menjabat sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Partai (MPP).

Din sendiri secara pribadi telah menyampaikan sikapnya mendukung AMIN dengan mendatangi langsung pimpinan pusat tiga partai politik pengusung yakni PKS, PKB dan NasDem. []

Artikel Terkait

Back to top button